Gelar Pekan Olahraga Kabupaten, Waykanan Tuan Rumah Festival Olahraga Tradisional Tingkat Provinsi Lampung

img
Bupati Waykanan Raden Adipati Surya membuka Pekan Olahraga Kabupaten dan Festival Olahraga Tradisional tingkat Provinsi Lampung tahun 2021

MOMENTUM, Blambanganumpu--Untuk pertama kali, Kabupaten Waykanan menggelar even Pekan Olahraga Kabupaten dan Festival Olahraga Tradisional tingkat Provinsi Lampung.  Even yang diselenggarakan Komite Olaharga Nasional Indonesia (KONI) berkerjasama dengan pemkab setempat itu, dibuka Bupati Raden Adipati Surya, Senin (20-12-2021).

Bupati Waykanan Raden Adipati Surya mengapresiasi terselenggaranya even tersebut. Menurut dia, selain sebagai ajang menjaring bibit atlet berprestasi, even tersebut juga bisa menjadi sarana memperkenalkan kembali beragam jenis olaharaga tradisional kepada masyarakat, khususnya generasi muda.

“Even bukan sekedar ajang menjaring atlet-atlet terbaik untuk mewakili Kabupaten Wakanan di even olahraga tingkat provinsi maupun nasional. Lebih dari itu sebagai ajang mempererat kebersamaan, sekaligus memperkenalkan beragam jenis olahraga tradisional kepada generasi muda,” kata bupati.  

Bupati berharap, KONI dapat terus mengoptimalkan upaya pembinaan atlet untuk meningkat prestasi olaharga  Kabupaten Waykanan.   

“KONI harus mampu mendorong dan mengefektifkan pemibanaan atlet cabang olahraga sesuai amanat Undang-Undang Nomor: 3 tahun 2005 tentang sistem keolahragaan nasional,” pintanya.

Turut hadir pada pembukaan even tersebut h Staf Ahli Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan  Sekretariat Daerah Provinsi Lampung Syaiful Darmawan mewakili Gubernur Arinal Djunaidi dan  Kepala Dinas Pemuda Olahraga Provinsi Lampung Desca  Tama Paksi Moeda, serta jajaran forum komunikasi pimpinan daerah kabupaten setempat. (**)

Laporan: novitasari

Editor: munizar






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos