GOW Metro Ajak Kaum Perempuan Aktif Sukseskan Pembangunan

img
Ketua GOW Kota Metro Ace Yuliwati menyampaikan sambutan peringatan Hari Ibu

MOMENTUM, Metro--Kaum perempuan harus mampu berperan aktif menyukseskan pembangunan sebagai penyetaraan gender.

Hal tesebut disampaikan Ketua Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kota Metro Ace Yuliwati saat membuka acara peringatan Hari Ibu ke 93 di Gedung Sesat Bumi Sai Wawai, kota setempat, Rabu (22-12-2021).

“Kaum perempuan harus mampu berperan dalam berbagai aspek kehidupan. Termasuk berkonstribusi menyukseskan program pembangunan, khusunya di Kota Metro," kata Ace.

Wakil Walikota Metro Qomaru Zaman mengapresiasi acara peringatan Hari Ibu yang diselenggarakan GOW setempat. Menurut dia, peringatan Hari Ibu merupakan momentum memupuk semangat kesetaraan gender.

“Peringatan Hari Ibu ini harus menjadi momentum meningkatkan peran aktif kaum perempuan dalam menyukseskan pembangunan di Koata Metro," kata Qomaru.

Sejatinya, lanjut dia, peringatan Bari Ibu bertujuan memberikan  pemahaman terkait keluhuran kodrat, harkat, martabat dan kedudukan, serta peran kaum perempuan Indonesia.

“Semoga kegiatan ini dapat mendorong, menumbuhkan semangat kaum perempuan untuk terus berupaya mengingatkan kualitas diri sebagai sumber daya insani. Mari terus berkarya, menjaga sosok yang mandiri, kreatif, dan inovatif dalam membangun bangsa,” ajaknya. (**)

Laporan: Opie/Rio

Editor: munizar






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos