Polisi Ingatkan Warga Aktif Lapor Penimbunan Pangan di Pringsewu

img
Aparat Polsek Pringsewu Kota melakukan pengecekan ketersediaan bahan kebutuhan pokok di pasar tradisional dan modern.

MOMENTUM, Pringsewu--Warga diingatkan turut andil dan aktif melapor atau memberikan informasi terkait penimbunan bahan pangan di wilayahnya masing-masing.

Hal itu disampaikan Kapolsek Pringsewu Kota Kompol Ansori Samsul Bahri, mewakili Kapolres AKBP Rio Cahyowidi saat melakukan pengecekan ketersediaan bahan kebutuhan pokok di Pasar Pringsewu, Rabu (30-3-2022).

“Segera laporkan ke polisi bila ada pihak yang menimbun sembako. Kami akan segera turunkan tim untuk melakukan proses hukum," tegas Kompol Ansori.

Dia mengatakan, pemantauan ini dilakukan untuk mengawasi stabilitas harga dan mencegah terjadinya penimbunan.

Untuk memastikan ketersediaan bahan pokok di pasaran, pihaknya melaksanakan monitoring ketersediaan bahan pokok di sejumlah toko grosir dan retail modern.

Dalam pengecekan tersebut, kapolsek turut didampingi sejumlah personel beserta Kanit Intelkam, Kasium Aiptu Rosin Hidayat.

"Kegiatan ini akan terus dilakukan dalam upaya untuk mengawasi terhadap stabilitas harga dan stok/kesediaan sembako di pasaran selama massa pandemi khususnya menjelang datangnya bulan suci Ramadan," jelasnya.

Kapolsek Pringsewu Kota menambahkan, berdasarkan hasil monitoring disejumlah toko grosir dan retail modern, stok bebutuhan pokok masyarakat (sembako) khususnya dalam kondisi mencukupi.

Dia menambahkan, khusus minyak goreng curah stoknya terbatas, namun untuk jenis medium dan premium stok melimpah. Sedangkan stok dan harga sembako lainnya seperti gula, beras, telur, bumbu dapur tidak mengalami kenaikan signifikan dan masih stabil. 

“Kami berharap harga sembako di Pringsewu tetap stabil, sehingga masyarakat dapat memenuhi kebutuhan dengan tenang," harap Kompol Ansori Samsul Bahri.(**)






Editor: Agus Setyawan





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos