NU Pesawaran Gelar Madrasah Kader

img
Peringatan Hari Santri Nasional di Aula Masjid Ar- Rayyan Islamic Center Kabupaten Pesawaran.

Harianmomentum.com--Pengurus Cabang (PC) Nahdatul Ulama (NU) Kabupaten Pesawaran menggelar acara Istiqosah (doa bersama) Kubro dan Madrasah Kader. Kegiatan memperingati Hari Santri Nasional (HSN) itu digelar serentak di seluruh kecamatan se-kabupaten setempat, mulai 16 hingga 22 Oktober 2017.

   

Ketua PC NU Pesawaran Salamus Sholikhin mengatakan selain kedua kegiatan tersebut, pihaknya juga akan menggelar pesanteren kilat dan pembacaan surat Al Barzanji serta pembacaan salawat  Nariyah secara serentak oleh seratus majelis dzikir. 

 

“Ada banyak rangkian acara yang kita gelar untuk memperingati Hari Santri Nasional tahun ini. Semuanya kita gelar serentak di seluruh kecamatan yang dibagi dalam tiga zona,” kata Salamus di sela pelaksanaan kegiatan tersebut di Aula Masjid Ar-Rayyan Islamic Center Kabupaten Pesawaran, Senin (16/10).

        

Dia melanjutkan, pada puncak peringatan HSN akan dilakukan upacara bendera dan pawai akbar. “Pada pucak peringatan nanti, rencananya akan dihadiri Sekjen  PBNU, Sekjen HIPSI  serta pengasuh Pondok Pesanteren Lirboyo, Jawa Timur,” ungkapnya.(doy)






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos