Nama Wabup Pringsewu Dicatut untuk Salurkan Sumbangan

img
Tangkap layar percakapan dugaan penipuan dengan mencatut nama Wakil Bupati Pringsewu, Fauzi.

MOMENTUM, Pringsewu --  Nama Wakil Bupati Pringsewu Fauzi kembali dicatut oleh oknum tidak bertanggung jawab untuk meminta-minta sumbangan.

Menggunaan aplikasi WhatsApp, oknum tersebut, mencatut nama Wabup Fauzi dengan memantaatkan momentum Idulfitri 2022.

Wakil Bupati Fauzi menjelaskan, modus penipuan itu diketahi pada Senin (2-5-2022) atau dihari pertama lebaran. Sekitar pukul 06.51 Wib, oknum tersebut mengirim pesan melalui WhatsApp menghubungi Homsun.

Selanjutnya, oknum yang mengaku H. Fauzi melalui telpon WhataApp terus memberi pesan kepada Homsun. Juga, memperkenalkan diri mengaku sebagai Wabup Pringsewu.

Dalam pesan itu, dia menawarkan diri untuk menyalurkan dana uang tunai untuk kegiatan Amal Peduli Masjid dan yayasan yang akan diadakan oleh Kantor Pemerintah Kabupaten Pringsewu pada hari raya Idul Fitri.
 
Namun, Homsun cukup jeli dan mempunyai feeling jika informasi tersebut tidak benar. Kemudian, dia mendokumentasikan percapan via whats app tersebut dengan menscreenshot.
 
Selanjutnya, memberikan informasi itu ke orang dekat Wabup Fauzi untuk meneruskan ke Wabup untuk menanyakan kebenarannya.

Mendapati info itu, Fauzi mengaku tidak membantah telah menghubungi Homsun. "Semua itu tidak benar, saya tidak pernah menghubungi lewat pesan WhatsApp atau telpon kepada Homsun. Ini pasti modus penipuan. Diketahui penipu itu mencantumkan nama WA Hi. Fauzi, dengan nomor +62 0838 – 2204 – 1010," Jelas Fauzi

Untuk itu Fauzi berpesan dan mengingatkan kepada masyarakat luas juga jajaran pejabatnya harus berhati-hati untuk jangan cepat mempercayai jika ada oknum yang mengatas namakan dirinya.

"Saya himbau kita harus waspada, terhadap oknum yang menjual nama pejabat yang muaranya akan melakukan penipuan. Atau juga ada oknum yang berniat menjatuhkan nama baik,"ucap Fauzi.

Wabup menambahkan, setelah  diadakan pelacakan terhadap nomor tersebut, namun di sayangnya tidak bisa membagikan hasil pencarian karena pemilik nomor ini menolak untuk ditampilkan dalam Getcontact .

Jika anda melakukan pencarian terhadap nomor ini untuk tujuan komersial, silahkan minta orang terkait untuk mengatur agar ditampilkan Getcontact. (*)






Editor: Muhammad Furqon





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos