Pipa Rusak Akibat Proyek Drainase , PDAM Wayrilau Gandeng Pihak Ketiga

img
Kepala Bagian (Kabag) Humas PDAM Wayrilau Hikmawadi. Foto: Dokumen

Harianmomentum.com--Tidak sedikit pipa Perusahaan Air Minum Daerah (PDAM) Wayrilau di Jalan Laksamana Mahalayati, Bandarlampung, mengalami kerusakan akibat proyek pembuatan drainase di daerah tersebut.

 

Warga yang menjadi pelanggan PDAM pun mengeluhkan tersendat bahkan terhentinya pasokan air bersih ke wilayah itu.

 

Kepala Bagian (Kabag) Humas PDAM Wayrilau Hikmawadi, membenarkan kerusakan saluran pipa akibat proyek pembuatan drainase.

 

“Memang benar pipa kita (PDAM) ada yang rusak dijalan Laksamana, Mahalayati,” ujarnya, Jumat (19/10).

 

Untuk memperbaiki pipa tersebut, pihaknya telah bekejasam dengan pihak ketiga yakni CV Dharma Nita Mulya Abadi.

 

“Kita memang telah berkerja sama dengan pihak ketiga, hal tersebut agar pihak ketiga yang bertugas untuk memperbaiki,” tuturnya.

 

Alasan dipilihnya pihak ketiga untuk memperbaiki pipa tersebut, dikarenakan hingga saat ini PDAM Wayrilau masih minim peralatan.

 

“Kami masih minim peralatan untuk memperbaikinya, seperti mobil pengeruk tanah,” imbuhnya.

 

Agar tidak mengecewakan konsumennya, Hikmawadi mengaku sejak terhentinya aliran air didaerah tersebut PDAM telah menurunkan truk penggangkut air dengan kapasitas 10 ribu liter.

 

“Kami telah memberikan air ke warga yang berada disana secara gratis dengan menggunakan mobil penggangkut air berkapasitas 10 ribu liter air,” katanya. (aji) 






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos