Dulang 41 Emas, Lampung Finish di Peringkat Lima Fornas

img
Ketua Bindang Hubungan Antar Lembaga KORMI Lampung Arya Khalif menyerahkan tali asih kepada atlet ASTA peraih medali Fornas VI

MOMENTUM, Palembang--Raihan dua emas, dua perak dan empat perunggu, menutup keran medali kontingen Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI) Lampung di ajang Festival Olahraga Rekreasi Nasional (Fornas) VI Palembang, Sumatera Selatan.

Raihan dua medali emas iitu disumbangkan dari cabang seni bela diri tradisi di bawah naungan induk olahraga  (inorga) Asosiasi Seni Tarung Tradisi Indonesia (ASTA) Lampung.

Medali emas seni tarung tradisi itu diraih dari kategori prajunior kelas 39 kg atas nama Liam Pasaribu dan  Iqbal Algifari dari kategori  senior kelas 78 kg.

Sedangkan empat medali perunggu disumbangkan Orien Pasaribu, Andreas Panjaitan, Halief Azis Setiawa dan Safara Darma Shila.

Pertandingan tarung seni tradisi Indonesia di Fornas VI Palembang

Dua medali perak untuk Lampung di hari terakhir Fornas VI disumbangkan dari cabang e-sport di bawah naungan inorga Indonesia Esports Association (IESPA).

Dengan tambahan medali tersebut memastikan kontingen KORMI Lampung menempati peringkat kelima Fornas VI dengan 41 medali emas, 30 perak dan 38 perunggu.

Peringkat pertama Fornas VI di tempati tuan rumah Sumatera Selatan dengan 129 emas, 152 perak dan 178 perunggu. Jawa Barat di peringkat kedua dengan 82 emas, 83 perak dan 90 perunggu. Jawa Timur di posisi ketiga dengan 82 emas, 68 perak dan 55 perunggu. DKI Jakarta berada di posisi keempat dengan 64 emas, 46 perak dan 58 perunggu. (**)






Editor: Munizar





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos