Kelebihan Menggunakan Server Hosting di Indonesia

img

MOMENTUM, Bandarlampung--Server hosting adalah salah satu elemen penting yang dibutuhkan ketika kita ingin membuat sebuah website. Baik itu website untuk kebutuhan perusahaan, personal, ataupun e-commerce. Di tengah era globalisasi seperti sekarang ini, pilihan server sangat banyak sekali. Mulai dari server hosting lokal hingga luar negeri.

Pertanyaannya, server hosting mana yang harus kita pilih dan gunakan? Apakah cukup memakai layanan paket Hosting murah Indonesia atau harus menggunakan server hosting dari perusahaan luar negeri?

Untuk membantu menjawab kebingungan tersebut, pada kesempatan kali ini sudah kami siapkan berbagai kelebihan ketika kamu memutuskan untuk menggunakan server hosting di Indonesia.

Jadi, simak terus sampai ke bagian akhir ya, semoga artikel berikut ini bisa membantu kamu menemukan jawabannya.

Kelebihan Menggunakan Server Hosting di Indonesia

Siapa bilang hosting Indonesia tidak bisa diandalkan. Sebagai informasi, saat ini layanan web hosting Indonesia sudah sangat stabil dan bisa diandalkan untuk menunjang berbagai kebutuhan digital. Bahkan, ada beberapa brand lokal yang sudah punya pasar internasional loh!

1.Sesuai untuk Target Pengunjung Indonesia

Kelebihan pertama yang perlu kamu ketahui dari layanan web hosting Indonesia adalah lokasinya yang lebih dekat.

Faktor lokasi dan kedekatan antara server tempat penyimpanan file website dengan pengunjung menjadi salah satu elemen krusial, terutama di era algoritma Google Page Experience seperti sekarang dimana sebagai blogger atau web developer harus memenuhi aspek core web vitals.

Dengan menggunakan layanan hosting Indonesia, kamu bisa memotong waktu loading sepersekian detik untuk membantu website agar punya skor core web vitals lebih baik. Namun, sayang, solusi ini belum banyak diketahui oleh para pengembang lokal sehingga masih banyak yang memilih menggunakan hosting dari server luar negeri.

2.Lebih Cepat Diakses

Seperti yang sudah dijelaskan pada paragraf sebelumnya. Lokasi server tempat penyimpanan file website punya pengaruh relatif signifikan terhadap user experience. Penggunaan web hosting Indonesia sendiri sangat cocok untuk website yang menargetkan pengunjung dari Indonesia, pasalnya latency dan waktu transfer file akan lebih efisien.

3.Proses Pembayaran yang Lebih Mudah

Berikutnya, kamu bisa melihat kelebihan server hosting di Indonesia dari sisi skema pembayaran dan metode yang bisa digunakan. Jika menggunakan hosting dari server luar negeri, mungkin kamu perlu menyiapkan credit card atau paypal sebagai metode pembayaran.

Di sisi lain, untuk berlangganan server hosting Indonesia kamu cukup menyiapkan rekening bank atau e-wallet untuk bisa bertransaksi. Bahkan, saat ini proses pembayaran juga bisa dilakukan secara tunai melalui jaringan minimarket terdekat. Sangat menarik, bukan?

4.Komunikasi dengan Customer Support Lebih Efektif

Pernah mengalami kendala bahasa ketika sewa hosting server luar negeri? Hal ini tidak akan pernah terjadi ketika kamu memesan layanan server hosting di Indonesia. Pasalnya, setiap brand lokal pasti menggunakan customer service bahasa Indonesia yang lebih mudah dipahami, serta memiliki jam operasional yang sama dengan aktivitas kerja pada umumnya.

Berdasarkan pengalaman kami, server hosting internasional biasanya juga menggunakan dashboard berbahasa inggris. Alhasil, bagi blogger pemula yang masih belajar akan merasa kesulitan untuk mencari menu ataupun memahami fungsi-fungsi yang perlu digunakan.

5.Mendukung Perkembangan Ekonomi Lokal

Hal baik lainnya yang bisa menjadi kelebihan dari server hosting Indonesia yakni mampu membantu perkembangan ekonomi lokal. Ya, dengan menggunakan server Indonesia kamu turut andil dalam ketersediaan lapangan kerja bagi teknisi lokal, customer service, serta dari sisi brand yang melakukan hiring karyawan.

Selain itu, biaya pajak yang kamu bayar untuk proses sewa hosting juga akan masuk ke pemerintah Indonesia. Di mana dana tersebut bisa digunakan sebagai modal untuk pembangunan infrastruktur, fasilitas umum, bantuan sosial, dan masih banyak lagi.

6.Teknologi yang Bisa Diandalkan

Terakhir, bagi kamu yang masih ragu menggunakan web hosting Indonesia, mungkin perlu memperbarui informasi. Pasalnya, provider web hosting lokal saat ini sudah sangat maju dan menggunakan teknologi modern yang tidak kalah jauh dari perusahaan di luar negeri.

Sebagai contoh, data center yang ada di Jakarta saat ini sudah banyak yang menyandang status Tier 2 atau bahkan Tier 3, dimana dari sisi keamanan, kehandalan, serta efektivitas kerjanya sudah diakui secara internasional.

Demikianlah beberapa poin pembahasan terkait kelebihan server hosting di Indonesia yang perlu kamu ketahui. Selain berbagai ulasan di atas, sebenarnya masih ada banyak kelebihan yang bisa kamu dapatkan. Misalnya dari sisi keamanan data.

Jika kamu merupakan seorang blogger ataupun web developer, memilih server hosting Indonesia merupakan salah satu pilihan tepat. Selain bisa mendapatkan berbagai manfaat positif dari sisi fungsi, kamu juga bisa memiliki kebanggan tersendiri karena menggunakan sumber daya lokal untuk membangun project yang nantinya bisa digunakan oleh banyak orang. Semoga informasi di atas bermanfaat ya!






Editor: Agus Setyawan





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos