Ketum IKBI PTPN I Regional 7 Kampanye Ketahanan Pangan dari Rumah

img
Keluarga Besar Istri (IKBI) PTPN I Regional 7 kampanye program ketahanan pangan dari rumah. Foto. Ist.

MOMENTUM, Bengkulu--Mendukung program swasembada pangan pemerintah, Ketua Umum Ikatan Keluarga Besar Istri (IKBI) PTPN I Regional 7, Nana Tuhu Bangun mengkampanyekan program ketahanan pangan dari rumah. 

Hadir dalam agenda Safari Ramadan di PTPN I Regional 7 Kebun Padang Pelawi, Kabupaten Seluma, Bengkulu, Selasa 11 Maret 2025, istri Region Head Tuhu Bangun itu menyempatkan meninjau Kebun Gizi IKBI Kebun Padang Pelawi.

Di tengah peninjuannya, Nama menyampaikan beberapa pesan mendasar tentang berbagai strategi membangun siklus untuk ketersediaan pangan bagi keluarga. Ia menyebut, kaum ibu atau para istri, baik secara mandiri maupun kolektif bersama komunitas dan organisasi lainnya untuk tidak terlalu menggantungkan diri dari mekanisme pasar pangan. Sebab, kata dia, dari sejengkal lahan yang ada di sekitar, sesungguhnya sumber pangan itu bisa disediakan.

“Saya mengimbau kepada semua kaum perempuan, terkhusus ibu-ibu Anggota IKBI untuk berpartisipasi aktif mendukung program swasembada pangan pemerintah. Mungkin yang kita lakukan hanya menanam sayuran atau bahan bumbu di pekarangan rumah, tetapi secara kumulatif sangat besar sumbangsihnya pada program ini. Oleh karena itu, saya mengajak seluruh Anggota IKBI untuk bikin kebun gizi, baik di rumah masing-masing maupun di lingkungan perusahaan secara bersama-sama,” kata usai menanam bibit tomat secara simbolis di Kebun Gizi IKBI Kebun Padang Pelawi.

Agenda penanaman tanaman sayur di Kebun Padang Pelawi diikuti beberapa Pengurus Pusat IKBI. Antara lain, Dwi Ary Askari, Novita Ronal Sudrajat, Aning Yulianto. Sementara Tri W Sutanto, Ketua IKBI Kebun Padang Pelawi bersama para anggotanya menfasilitasi dan mendampingi tetamu dari Kentor Pusat tersebut.

Lebih luas, Nana Tuhu Bangun memberi arahan kepada IKBI Padang Pelawi tentang bagaimana memulai gerakan ini dengan pola-pola sederhana. Ia meminta setiap Afdeling yang ada di setiap Unit Kerja atau Kebun untuk juga membangun Kebun Gizi. Kebun Gizi yang terbangun, tambah dia, kemudian dilombakan sehingga gairah untuk melakukan perawatan, pengayaan, dan kreativitas antara kebun yang satu dengan lainnya saling bersaing.

“Secara berkala nanti dilombakan. Penilaian lomba jangan hanya sesaat, tetapi kontinue atau berkesinambungan. Setiap Kebun Gizi yang dibangun dipersilakan menambah isi dengan kreativitas. Misalnya ditambahkan dengan kandang ayam atau kolam ikan. Atau area itu juga difungsikan sebagai taman bermain dengan tanaman bunga-bunga yang indah dan terawat. Juga menjadi termimal pembuatan pupuk organik kompos dan lainnya,” kata dia.

Nana Tuhu Bangun meyakini, jika aktivitas sampingan yang bisa dikerjakan secara ikhlas akan bermanfaat bagi lingkungan sekitar. Bahkan, jika hal ini dijalankan secara serius, akan memberi nilai tambah ekonomi kepada organisasi.

“Yang pasti, kreativitas yang mungkin saja dianggap remeh ini memiliki peran atau sumbangsih kepada kemaslahatan bangsa. Bukankan sesuatu yang besar itu akumulasi dari hal-hal kecil dan sederhana. Saya yakin, jika kita serius, manajemen perusahaan pasti akan mendukung dengan berbagai fasilitasnya,” kata dia.

Di areal Kebun Gizi Padang Pelawi yang ditata apik pada lahan sekitar seribu meter itu, selain tanaman sayuran dan bumbu, juga terdapaat green house untuk melindungi tanaman dari hama. Di green house berwarna putih itu, terdapat tulisan “Memelihara Tanaman Bukan hanya Memberi Makan Tubuh, tetapi juga Jiwa.”

Merespons kampanye itu, Ketua IKBI Kebun Padang Pelawi Tri Widowati,  Tri W. Sutanto menyatakan akan berupaya maksimal untuk mewujudkan. Ia menyampaikan terima kasih atas kunjungan IKBI Kantor Regional yang memberi perhatian kepada penciptaan lingkungan yang asri dan bermanfaat.

“Terima kasih kepada Ibu Nana Tuhu Bangun dan Ibu-Ibu Pengurus IKBI Regional yang menyempatkan diri meninjau dan memberi arahan untuk kemajuan kebun kecil kami. Kami pahami apa yang Ibu sampaikan dan insyaallah akan kami laksanakan bersama teman-teman di sini. Mohon dukungan dan doanya,” kata istri W. Sutanto, Manajer PTPN I Regional 7 Kebun Padang Pelawi itu. (*)






Editor: Muhammad Furqon





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos