Pelayanan Samsat Tulangbawang Barat Dinilai Lamban

img
Ilustrasi. Foto. Ist.

Harianmomentum.com - Kantor Samsat di Kabupaten Tulangbawang Barat dinilai lamban melayani wajib pajak memenuhi kewajibannya membayar pajak kendaraan bermotor.


Ketua Komisi C DPRD Kabupaten Tulangbawang Barat Paisol, mengaku menerima keluhan tentang lambannya pembayar pajak kendaraan bermotor itu dari sejumlah warga.


Dia menyebutkan, keluhan ini antara lain datang dari warga Kecamatan Lambukibang, Gunungterang, Gunungagung, dan Batuputih. Hal yang sama juga datang dari warga Tulangbawang Tengah, Tumijajar dan Tulangbawang Udik.


Menanggapi keluhan warga, kata dia, Komisi C mengundang pejabat Samsat yang berkantor di Tiyuh Candramukti Kecamatan Tulangbawang Tengah untuk rapat dengar pendapat.


Namun, dia menyayangkan, pihak Samsat tidak memenuhi undangan rapat dari Komisi C.


"Kami sudah undang pihak Samsat. Kami ingin mempertanyakan apa kendala mereka dalam proses pembayaran pajak kendaraan roda dua (motor) yang dinilai warga sangat lamban ini," katanya.


Ketidakhadiran pihak samsat di kantor DPRD ini menunjukkan rendahnya kedisiplinan pegawai di Kantor Samsat tersebut, terang Paisol kepada harianmomentum.com, Selasa, (1/5/2018).


Menurut dia, Komisi C kembali mengundang Samsat untuk melakukan hering ini. "Harapan kami mereka bisa memenuhi undangan kami ini," jelasnya. (frk).






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos