Mudik Gratis bagi Pengguna Sepeda Motor

img
Kepala Bidang Sarana Prasarana Transportasi Dinas Perhubungan Lampung, Yudi Hendra. Foto. Ira.

Harianmomentum.com--Direktorat Jenderal Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan telah membuka pendaftaran bagi pemudik yang menggunakan sepeda motor untuk mengikuti program mudik gratis dengan kapal motor penyebrangan (KMP).

 

Hal tersebut disampaikan Kepala Bidang Sarana Prasarana Transportasi Dinas Perhubungan Lampung, Yudi Hendra kepada media, Senin (28/5).

 

"Untuk mengurangi kecelakaan pemudik yang menggunakan sepeda motor dan melancarkan arus mudik-balik, digelar mudik gratis dengan tujuan Pelabuhan Tanjung Emas (Semarang), Panjang (Lampung), dan Tanjung Perak (Surabaya)," ujar Yudi.

 

Khusus Lampung, kata Yudi, untuk arus mudik akan berangkat pada 13 Juni dari Tanjung Priok ke Panjang sekitar pukul 19.00, sedangkan arus balik akan berangkat pada 22 Juni dari Panjang menuju Tanjung Priok dengan kuota 500 motor pemudik. Sementara itu, pelayanan tol laut di Pelabuhan Panjang tidak akan beroperasi secara penuh. 

 

"Tol laut tidak operasi di arus mudik-balik nanti, tetapi hanya melayani dua kali penyebrangan mudik gratis saja. Saat ini masih disosialisasikan ke kabupaten/kota. Namun, untuk okupansi 500 pemudik motornya masih belum terisi, karena ini juga kan masih Minggu kedua Ramadhan," tuturnya. (ira)

 






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos