Wabup Pringsewu Minta Wartawan Bersatu Dukung Pembangunan

img
Wabup Pringsewu Fauzi menyerahkan santunan kepada anak yatim dan piatu pada agenda buka puasa bersama r dengan jajaran wartawan setempat.

Harianmomentum.com--Jajaran wartawan di Kabupaten Pringsewu diminta bersatu mendukung pelaksanaan program pembangunan, sesuai tugas pokok dan fungsi pers yang profesional .

 

Hal itu disampaikan Wakil Bupati  (Wabup) Fauzi saat acara buka puasa bersama dengan jajaran wartawan setempat. Acara berlangsung di Suang Sewu Resto, Kecamatan Gadingrejo, Senin sore (4/6/2018)

 

Menurut wabup, para wartawan dari berbagai lembaga organisasi profesi harus tetap guyub dan bersatu dalam menudukung suksesnya program pembangunan di kabupaten berslogan Jejama Secancanan itu.   

 

“Pers boleh saja mengkritisi pemerintah daerah melalui karya jurnalistiknya, tetapi harus profesional dan obyektif dengan memegang teguh kode etik jurnalistik. Terpenting seluruh wartawan harus bersatu mendukung program pembangunan,” kata wabup.

 

Wabup juga mengapresiasi terselenggaranya acara buka puasa bersama yang diprakarsasi sejumlah organisasi profesi wartawan itu: Persatuan Wartawan Indonesia (PWI), Asosiasi Wartawan Profesional lndonesia (AWPI) dan Komite Wartawan Reformasi lndonesia (KWRI).

 

Agenda itu juga dihadari: jajaran forum komunikasi pimpinan daerah (forkopimda) dan para kepala organisasi perangkat daerah (OPD) pemkab setempat. (lis)

 






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos