Toyota Sienta Tabrak Pohon di Tanjungsenang

img
Kecelakaan di Jalan Ratu Dibalau Tanjungsenang. Foto. Ira.

MOMENTUM, Bandarlampung--Suara benturan keras membuat kaget warga di sekitar tempat kecelakaan tunggal di Jalan Ratu Dibalau, Tanjungsenang, Bandarlampung, Senin (13-4-2020).

Warga pemilik bengkel Dinamo, Basuki dan istrinya, mengatakan, kecelakaan yang membuat sebuah mobil melintang di jalan Ratu Dibalau tersebut terjadi sekitar pukul 10.30 wib.

"Saya sedang masak di belakang, tiba-tiba terdengar suara benturan keras," ujar Ny. Basuki.

Mendengar suara benturan, dia kaget dan langsung keluar rumah dan melihat mobil Toyota Sienta berwarna merah tersebut melintang di jalan.

Sementara Basuki mengaku tak mengetahui persis terjadinya kecelakaan tersebut.

"Memang kejadian di depan bengkel saya nabrak pohon, tapi saya lagi fokus gulung dinamo. Waktu nengok mobil sudah melintang, olinya ngucur, langsung saya liat," sebutnya.

Basuki kemudian mendatangi mobil dan melihat dua orang pasangan suami istri di dalam mobil naas tersebut. "Mau buka pintu gak bisa, terkunci. Saya langsung ambil linggis untuk buka pintu, dan menyelamatkannya," ungkap Basuki.

Dia melanjutkan, saat ditolong, dua korban lakalantas tunggal masih dalam keadaan sadar. "Saat di sini (ditolong) masih jawab, terus hubungi keluarga. Kemungkinan ngantuk, tapi memang korban katanya punya riwayat jantung. Soalnya ngeluh juga," sebutnya.

Menurut Basuki, mobil tersebut melaju dari Waykandis menuju Waykalim. Basuki mengaku, didalam mobil juga ditemukan obat-obatan dari dokter.

"Soal meninggal, saya gak tahu, tapi katanya ibunya itu, memang saat ditolong gak berdarah, cuman megap megap, udah itu dibawa," katanya. (*).

Laporan: Ira Widya.

Editor: M Furqon.






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos