MOMENTUM, Metro--Nasir AT resmi pensiun sebagai aparatur sipil negara dan menanggalkan jabatan Sekretaris Daerah (Sekda) Pemkot Metro karena pensiun.
Untuk menggantikan posisi yang ditinggalkan Nasir, Walikota Metro Achmad Pairin menunjuk Aisste III Sekretariat Pemkot Metro Misnaan sebagai Pelaksana Harian sekda setempat.
Walikota Achmad Pairin memimpin serah terima jabatan (sertijab) Sekda Kota Metro dari Nasi AT kepada Misnan selaku pelaksana harian. Prosesi sertijab berlangsung di aula kantor pemkot setempat, Senin (3-8-2020).
Achmad Pairin mengatakan, penunjukan Plh Sekda Kota Metro dilakukan sesuai prosedur serta harus dijabat oleh orang yang memahami birokrasi dan berkompeten.
"Selamat kepada Plh Sekda Kota Metro, bapak Misnan. Semoga dengan pengalaman yang didapat di dunia birokrasi bisa meneruskan pekerjaan Sekda yang lama," kata Pairin.
Kepada Nasir, walikota menyampaikan terima kasih dan apresisai atas loyalitas kinerja selama menjabat Sekda Kota Metro.
"Untuk bapak Nasir, memang pensiunnya terhitung tanggal 1 Agustus kemarin. saya mengucapkan terima kasih karena telah menjalankan tugas dengan baik," katanya.
Pada kesempatan itu, Nasir AT berharap, siapa pun yang nantinya menjabat Sekda definitif Pemkot Metro dapat melaksanakan amanah dengan baik, sesuai tugas pokok dan fungsi yang diemban.
"Terima kasih kepada pak Walikota, karena telah mempercayai saya menjabat Sekda hingga akhir masa pensiun ini," ucapnya. (**)
Laporan: Adipati Opie
Editor: Munizar
Editor: Harian Momentum