MOMENTUM, Balikbukit--Bupati Lampung Barat (Lambar) Parosil Mabsus bersama Wakil Bupati Mad Hasnurin dan jajaran forum komunikasi pimpinan daerah setempat, menjalani vaksinasi covid-19 dosis kedua. Penyuntikan vaksin berlangsung di Puskesmas Liwa, Kecamatan BalikBukit, Senin (15-2-2021).
Parosil Mabsus mengatakan, tidak ada yang berbeda dalam proses vaksinasi covid-19 dosis pertama dan kedua. Dia, memastikan vaksin jenis sinovac, aman dalam tubuh manusia.
"Saya ingin menyampaikan reaksi vaksinasi pertama. Saya, pak wabup dan forkompimda lainya relatif sama yang dirasa. Sedikit ngantuk dan yang kedua seperti orang bangun tidur, tapi intinya sehat, imun tubuh tetap terjaga dan terjamin halal," katanya.
Karena itu, bupati mengimbau masyarakat tidak khawatir, apa lagi takut untuk divaksin.
"Kepada seluruh masyarakat jangan takut divaksin. Vaksin ini aman dan halal untuk menjaga daya tahan tubuh kita lebih kuat dan sehat," terangnya.
Sekretaris Dinas Kesehatan Lambar Cahyani Susilawati mengatakan, ketentuan vaksinasi covid-19 dilaksanakan dengan dua dosis. Vaksinasi dosis pertama untuk pembentukan imun tubuh lebih bagus. Sedangkan vaksinasi dosis untuk memperkuatnya.
"Kreteria pemberian vaksin kedua dilakukan setelah 15 hari pemberian vaksin dosis pertama," terangnya. (**)
Laporan: Sulemy
Editor: Munizar
Editor: Harian Momentum