Sejumlah Warga Dirapid Test Antigen Covid-19 secara Acak

img
Tenaga kesehatan sedang melakukan rapid test antigen terhadap warga Kelurahan Kangkung Kecamatan Bumiwaras. Foto: Vino AW

MOMENTUM, Bandarlampung--Sejumlah warga di Kelurahan Kangkung, Kecamatan Bumiwaras menjalani pemeriksaan rapid test antigen Covid-19 secara acak, Jumat (30-7-2021).

Walikota Bandarlampung Eva Dwiana mengatakan, rapid test antigen di kawasan permukiman penduduk itu, lantaran sebelumnya dua warga dinyatakan positif Covid-19.

"Hal ini, merupakan bentuk antisipasi guna mencegah penyebaran Covid-19 di masyarakat," kata Eva.

Menurut dia, berdasarkan rapid test antigen terhadap 32 warga di Kelurahan Kangkung tersebut, seluruh hasilnya negatif Covid-19.

"Alhamdulillah, hari ini ada 32 warga yang menjalani rapid test antigen. Hasilnya negatif semua," sebutnya.

Sedangkan, jika terdapat warga yang dinyatakan positif Covid-19, namun tidak bergejala maka dipersilakan menjalani isolasi mandiri.

"Jika bergejala serta memiliki koormobid atau penyakit penyerta, maka akan dibawa ke rumah sakit untuk menjalani perawatan," jelasnya.

Meski demikian, Eva mengaku mayoritas warga merasa khawatir guna menjalani pemeriksaan rapid test antigen.

"Karena mereka berprasangka, jika hasilnya positif maka akan langsung dibawa ke rumah sakit," terangnya.

Sedangkan, menurut dia jika masyarakat ingin menjalani isolasi mandiri, maka dipersilakan. "Selama isolasi mandiri akan dipantau petugas serta diberikan bantuan obat dan sembako," paparnya. (**)

Laporan: Vino.

Editor: M Furqon.






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos