MOMENTUM, Bandarlampung--Brigade Infanteri (Brigif) 4 Marinir/BS dan Universitas Teknokrat Indonesia (UTI) menggelar vaksinasi covid-19 dosis ke dua bagi masyarakat serta mahasiswa, Senin (9-8-2021).
Pelaksanaan vaksinasi yang bertajuk "Serbuan Vaksin TNI AL Marinir", dilaksanakan di kampus UTI, bekerjasama dengan Korem 043 Garuda Hitam, Pangkalan TNI Angkatan Laut Lampung serta Puslatpurmar (pusat latihan pertempuran) 8 Telukratai.
Vaksinasi itu, melibatkan tim medis dari Brigif 4 Marinir/BS, Pangkalan TNI AL Lampung, Korem 043 Garuda Hitam dan Puslatpurmar 8 Telukratai, dengan target 600 dosis.
Komandan Brigif 4 Marinir/BS Lampung Kolonel (Mar) Nawawi mengatakan, pelaksanaan vaksinasi terdapat kesulitan serta keterlambatan, guna mendapatkan vaksin jenis sinovac.
"Hal itu lantaran, situasi Nasional. Karena itu, kami mohon maaf," kata Nawawi.
Meski demikian, dia menjelaskan dengan segala upaya maksimal melalui pendekatan kepada berbagai pihak, vaksinasi tersebut tetap dapat terlaksana dengan baik.
"Karena melalui pendekatan kepada rekan-rekan peduli covid -19 dan juga anggota DPR RI serta Ketua Komisi IV, maka pelaksanaan vaksinasi dapat terbantu," jelasnya.
Sementara, Komandan Puslatpurmar 8 Telukratai Letkol (Mar) Yudha Timor Saputra menambahkan, seluruh satuan Marinir, selalu siap guna mengoptimalkan potensi yang dimiliki korps baret ungu tersebut.
Serta menjalankan perintah Komandan Korps Marinir (Dankormar) Mayor Jenderal TNI (Mar) Suhartono.
"Sehingga seluruh satuan Marinir dapat membantu pemerintah guna pelaksanaan dan percepatan vaksinasi covid -19," kata Yudha. (**)
Laporan: Vino Anggi Wijaya
Editor: Agus Setyawan
Editor: Harian Momentum