Media Massa Diminta Ikut Perkuat Kerukunan Umat Beragama

img
Wakil Bupati Pringsewu Fauzi memberi sambutan sekaligus membuka Rapat Kerja Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Pringsewu tahun 2021.

MOMENTUM, Pringsewu--Media massa memiliki peran strategis di masyarakat. Dapat menciptakan kerukunan sekaligus bisa memicu perpecahan umat beragama.

Karena itu, media massa diminta memberikan informasi yang menyejukkan agar kerukunan umat beragama terus terjaga.

Hal itu disampaikan Wakil Bupati Pringsewu Fauzi saat membuka Rapat Kerja Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Pringsewu tahun 2021 di Hotel Urban Pringsewu, Kamis (7-10-2021).

Fauzi yang didampingi Ketua FKUB Provinsi Lampung Muhammad Bahrudin dan Ketua FKUB Kabupaten Pringsewu KH.Mahfudz Ali mengharapkan ada keseimbangan informasi dari media masa dalam menginformasikan ke publik.

Tidak hanya berita-berita kerusuhan dan sebagainya. Sementara informasi mengenai kerukunan dan kerjasama antarumat beragama kurang terekspos.

"Karena itu, mari penuhi media-media dengan berita-berita atau informasi yang positif dan menyejukkan guna memperkuat kerukunan," ajaknya.

Terkait kerukunan umat beragama di Kabupaten Pringsewu, Fauzi mengaku bersyukur selama ini berjalan dengan sangat harmonis. "Di Pringsewu ada yang disebut Desa Pancasila. Di desa ini masyarakatnya terdiri dari beragam suku bangsa dan agama, namun hidup rukun dan damai," ungkapnya.

Sementara Bahrudin mengatakan, keberadaan FKUB adalah berdasarkan Peraturan Bersama Menteri Agama dan Menteri Dalam Negeri.

Menurutnya, peraturan bersama ini juga mendelegasikan bahwa yang mengeluarkan Surat Keputusan terkait FKUB adalah kepala daerah. "Substansinya adalah kesepakatan bersama para pemuka agama, sehingga pemerintah tidak mengintervensi FKUB,"ucapnya.

Bahrudib meminta agar FKUB dapat dirawat dengan baik. "Sebab keberadaannya sangat strategis dalam menciptakan kerukunam umat beragama yang juga merupakan pilar kerukunan nasional," imbuhnya.

Nampak hadir sejumlah kepala OPD, Kementerian Agama dan perwakilan FKUB Kabupaten Tanggamus dan Pesawaran. (*)

Laporan: Sulistyo
Editor: M Furqon.






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos