MOMENTUM, Bandarlampung--Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bandarlampung minta warga segera melapor ke lurah jika melihat ada tanggul yang retak.
Hal tersebut dilakukan untuk mengantisipasi jebolnya tanggul agar tidak terulang, seperti yang terjadi di Perumahan Ragom Gawi I.
Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kota Bandarlampung, Sutarno mengatakan laporan soal tanggul yang retak atau hampir jebol bisa lakukan di ke lurahnya masing-masing.
"Jadi nanti bisa kami yang langsung menyampaikan soal itu ke Dinas PU, dan akan dilakukan tindakan perbaikan," kata Sutarno, Rabu (15-12-2021).
Dia mengungkapkan saat ini tanggul jebol yang ada di Ragom Gawi I sudah digantikan dengan material baru yang lebih kuat.
"Material lama dibuang, dan ganti dengan yang baru. Saat ini pengerjaannya sudah 90persen dan hampir selesai," ungkapnya.
Sutarno juga menghimbau kepada masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarangan, tepatnya di saluran air agar tidak tersumbat.
"Kalau air tersumbat, tekanan air juga kan jadi lebih tinggi sehingga bisa membuat kerusakan sedikit demi sedikit pada tanggulnya," ujarnya.
Dia juga mengingatkan kepada masyarakat agar lebih siaga, jika sekiranya sudah melihat air yang akan naik, bisa langsung informasikan ke warga sekitar.
"Jadi masih ada waktu untuk menyelamatkan diri dan barang-barang berharga yang berada di rumah," tutupnya.
Laporan: Glenn KS
Editor: M Furqon.
Editor: Harian Momentum