Hujan Deras, Bandarlampung Banjir Hingga Mengakibatkan Kemacetan

img
Sejumlah kendaraan terjebak macet akibat genangan air di persimpangan RSUAM.

MOMENTUM, Bandarlampung--Hujan deras mengguyur Kota Bandarlampung pada Jumat (15-4-2022) malam.

Berdasarkan informasi yang dihimpun harianmomentum.com, sejumlah wilayah pun terendam banjir.

Salh satunya di persimpangan Rumah Sakit Abdul Moeloek (RSUAM). Bahkan, genangan air setinggi betis orang dewasa.

"Iya bang di depan RSUAM banjir. Ada yang mogok juga," kata Tika, salah satu warga Bandarlampung yang sempat melintasi lokasi tersebut.

Bahkan, dia menuturkan, terjadi kemacetan dari arah Pasar Bambu Kuning menuju RSUAM akibat genangan tersebut. 


Tak hanya depan RSUAM, beberapa jalan protokol lainnya juga terendam banjir. Seperti Jalan Kartini, di depan Hotel Horison. Genangan air bahkan diperkirakan lebih dari satu meter.

Kemudian, di Jalan Sultan Agung Wayhalim Bandarlampung dan Jalan Ratu Dibalau. 

Diketahui, Bandarlampung selalu menjadi langganan banjir setiap hujan deras. (**)









Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos