Heti Siap Perjuangkan Insentif RT yang Tertunggak

img
Pelaksanaan IPWK Anggota DPRD Kota Bandarlampung Heri Friskatati.

MOMENTUM, Bandarlampung--Heti Friskatati Anggota DPRD Kota Bandarlampung Fraksi Golkar siap mengawal  dan memperjuangkan insentif RT yang belum terbayarkan oleh Pemerintah Kota Bandarlampung.

Pada kegiatan Sosialisasi Ideologi Pancasila dan Wawasan Kebangsaan (IPWK) di Kelurahan Gunungterang pada Minggu, (19-11-2023), seorang RT di lingkungan tersebut mempertanyakan perihal insentif miliknya yang belum terbayarkan. 

"Di tahun 2021-2022 itu kalau ditotallin bisa sampai enam bulan yang belum terbayarkan," katanya. 

Menanggapi hal tersebut, Heti menegaskan akan membela hak-hak yang menjadi milik rakyat, salah satunya insentif RT. 

"RT inikan garda terdepan dalam kemasyarakatan masa insentif-nya tidak dibayar," kata Heti dalam kegiatan sosialisasi IPWK pada Minggu, (18-11-2023). 

Heti juga mengimbau para RT untuk tidak perlu melakukan tandatangan jika tidak menerima uangnya. 

"RT juga jangan mau tanda tangan kalau ternyata uangnya tidak diterima. Sebagai wakil rakyat, pokoknya saya bakal kawal ini ke pemerintah," kata dia. 

Menurut dia, insentif yang seharusnya dibayarkan ke para RT sangat berarti untuk menunjang kehidupan.

"Karena saya tahu anggarannya itu kan ada untuk untuk pembayaran insentif RT, tapi kenapa bisa sampai tidak dibayarkan," lanjutnya. 

Dia menegaskan akan sepenuhnya berjuang, berpihak dan berdiri sama rakyat. Dia juga berpesan kepada seluruh masyarakat untuk menyampaikan apa saja keluhan dan aspirasinya .  "Saya akan maju yang paling depan untuk masyarakat dan berjuant untuk hak-hak rakyat," ucapnya. 







Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos