MOMENTUM, Bandarlampung--Polda Lampung mengecek kesiapan personel Subden KBR (Kimia, Biologi, Radioaktif) Detaseman Gegana Satuan Brimob dalam rangka turut serta upaya pencegahan pandemi virus Corona atau Covid-19.
Selain itu, dilakukan simulasi dalam melakukan bantuan menangani pasien yang perlu diawasi dan melakukan sterilisasi rumah yang terkonfirmasi terduga Covid-19. Kegiatan ini berlangsung di Mako Satbrimob, Bandarlampung, Minggu (15-3-2020).
Peralatan yang dicek terdiri dari alat pelindung diri yakni baju dan masker KBR, tenda dekontaminasi, dekontaminasi shower, mobil dekontaminasi, sanijet machine, dan PSDS (Portabel Small Decontamination System) machine.
Dalam simulasi, anggota Subden KBR Detaseman Gegana Sat Brimob datang membawa mobil dekontaminasi.
Selanjutnya, anggota mendirikan tenda dekontaminasi, kemudian para anggota akan disterilkan didalam tenda tersebut sembari menggunakan alat pelindung diri sekali pakai.
Personil KBR lalu menuju rumah yang terkonfirmasi terduga Covid-19 dan mengevakuasi pasien yang perlu diawasi dengan mobil dekontaminasi.
Sementara anggota KBR lainnya segera melakukan sterilisasi rumah yang dikonfirmasi dengan menyemprotkan disinfektan menggunakan PSDS machine.
Terkahir, personil melakukan sterilisasi diri didalam tenda dekontaminasi untuk memastikan tidak ada virus.
Karo Ops Polda Lampung Kombes Pol. Moch Sagi Dharma Adhyakta mengatakan, simulasi dilakukan untuk mengantisipasi jika ada penyebaran virus Corana di Lampung.
Menurut Sagi, kegiatan ini untuk melihat kesiapan serta kelengkapan alat yang dimiliki dalam melakukan antisipasi wabah ini.
"Kami harus siap untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyakat," tegasnya.
Sementara Kabid Humas Polda Lampung Kombes Pol Zahwani Pandra Arsyad mengatakan, pihaknya bersifat membantu pemerintah Provinsi Lampung dalam pencegahan pandemi Covid-19.
"Kami Polri lakukan antisipasi apabila ada kejadian yang bersifat kontinjensi, Polri siap backup Pemda Provinsi Lampung," katanya.
Lebih lanjut Pandra mengajak masyarakat untuk tenang menanggapi wabah Covid 19 dengan membiasakan biasakan pola hidup bersih dan sehat.
Terpisah Kabid Dokes Polda Lampung Kombes Pol Andri Badarsyah mengatakan, pihaknya melakukan sinergi dengan stakeholder lainnya dalam menanggapi adanya Covid 19.
"Jadi kita bergerak bersama-sama dengan koordinator Kadinkes Provinsi Lampung," katanya. (*)
Laporan: Ira Widya.
Editor: M Furqon.
Editor: Harian Momentum