MOMENTUM, Liwa--Bupati Lampung Barat (Lambar) Parosil Mabsus mengeluarkan delapan kebijakan terkait upaya pecegahan penuluran virus corona, Selasa (17-3-2020). Kebijakan tersebut disampaikan melalui Surat Edaran Nomor: 440/278/III.18/2020.
Delapan kebijakan itu: meliburkan aktifitas belajar mengajar disekolah selama 14 hari, mulai tanggal 18 hingga 31 Maret mendatang. Kemudian sistem kerja aparatur sipil negara (ASN) dilakasanakan sebagaimana biasanya dengan memperhatikan aspek kesehatan lingkungan dan kwulitas pelayanan publik.
Meminta organisasi perangkat daerah terkait, melakukan pemantauan kepada masyarakat yang melakukam perjalanan ke luar negeri dan atau dari kota-kota tertentu yang terdampak corona. Menginstruksikan para camat dan peratin/kepala desa agar mengimbau masyarakat gencar menerapkan pola hdup bersih dan sehat serta tidak panik.
Menunda perjalanan dinas ke luar Kabupaten Lampung Barat dan penerimaan kunjungan kerja ke kabupaten Lambar dalam waktu 14 hari mendatang.
Seluruh pemilik atau pengelola perkantoran, pusat pembelanjaan, pasar tradisional, hotel, tempat hiburanm restoran, pariwisata, tempat ibadah, dan sarana umum lainnya agar menyediakan sarana cuci tangan berupa air mengalir dan sabun antiseptik.
Meminta para tokoh agama menghimbau masyarakat untuk dapat berdoa meningkatkan ketaqwaan kepada Tuhan yang Maha Esa.
Terkait update informasi menyangkut virus corona, Pemkab juga membentuk pusat informasi data yang bisa diakses melalui website Lampung Barat https://www.lampungbaratkab.go.id/pages/covid-19. (**)
Laporan: Sulemy
Editor: Munizar
Editor: Harian Momentum