Waspada, Marak Aksi Curanmor di Bandarlampung

img
Ilustrasi penangkapan tersangka pencurian sepeda motor./ist

MOMENTUM, Bandarlampung--Meski dalam kondisi pandemi corona virus desease (Covid-19), aksi pencurian kendaraan bermotor masih kerap terjadi di wilayah hukum Polresta Bandarlampung.

Kali ini aksi pencurian sepeda motor terjadi di Tugu Perbankan Gunung Mas, Telukbetung Utara, Sabtu (25-4-2020) malam.

Terekam dalam video berdurasi 58 detik terlihat puluhan orang berkerumun dan mencoba menenangkan seorang perempuan yang tengah menangis histeris.

Pada rekaman itu juga terdengar suara seorang pria yang mengatakan jika terjadi perampasan motor dengan menggunakan senjata tajam dan segera meminta lapor polisi.

Saat ditanya, korban mengatakan jika yang hilang motor Honda Beat miliknya.

"Orangnya rame tadi, jadi tadi lagi duduk duduk, dia orang datang bikin masalah, kita orang gak berbuat apa apa, kata kita ada apa, dia orang bawa senjata tajam bawa pedang," tutur wanita dalam rekaman tersebut.

Saat dikonfirmasi, Kasat Reskrim Polresta Bandarlampung membenarkan adanya aksi kejahatan tersebut namun berawal dari cek cok bukan pembegalan.

"Awalnya cek cok antar muda mudi saat nongkrong malam mingguan," ujar Rosef melalui sambungan telepon, Minggu (26-4).

Rosef melanjutkan, adu mulut tersebut melibatkan 14 orang dan dilokasi terdapat lima unit sepeda motor.

"Kalau dari cerita korban dan saksi sepertinya niat awalnya bukan pencurian dengan kekerasan. Cuma waktu ribut ada salah satu pelaku (adu mulut) yang ambil motor korban," tuturnya.

Rosef menambahkan, peristiwa tersebut saat ini masih dalam penyelidikan guna mengungkap motif dari perampasan tersebut.(**)

Laporan: Ira Widya

Editor: Agus Setyawan







Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos