Puskesmas Tuba I Gencar Sosialisasi Protokol Kesehatan

img
Kepala UPTD Puskesmas Tuba I Arnan Jaya

MOMENTUM, Tulangbawang--Puskesmas Tulangbawang (Tuba) I terus memaksimalkan pelayanan kesehatan pada masyarakat. Terlebih di masa pandemi covid-19, seperti saat ini. 

Kepala Unit Pelaksanaan Teknis Daerah (UPTD) Puskesmas Tuba I Arnan Jaya mengatakan, selain pelayanan medis, pihaknya juga terus melakukan sosialiasi pada masyarakat terkait penerapan protokol kesehatan untuk mencegah penularan covid-19.

"Kita selalu memberikan pelayanan sebaik mungkin kepada masyarakat yang hendak berobat, dengan menerapkan protokol kesehatan di lingkup Puskesmas Tuba I," kata Arnan Jaya pada, Senin (6-7-2020).

Memasuki era new normal, dia mengibau masyarakat tetap menerapkan protokol kesehatan. Menuru dia, new normal bukan berarti masyarakat sudah bisa menjalankan kehidupan secara normal seperti sebelumnya. Masyarakat harus tetap menerapkan protokol kesehatan saat beraktifitas, seperti menggunakan masker, menjaga jarak, dan rutin mencuci tangan pakai sabun.

"Puskesmas Tuba I selalu memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat mulai dari pelayanan Upaya Kesehatan Perorangan (UKP), seperti: pengobatan, rawat inap, laboratorium, maupun pelayanan upaya kesehatan masyarakat (UKM) yaitu posyandu, posbindu dan lain-lain," ungkapnya. (**)

Laporan: Abdul Rohman

Editor: Munizar






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos