MOMENTUM, Panaragan--Mobil minibus Isuzu Panther nomor polisi AA 8684 MH terguling di tingkungan jalan lintas sekitar 500 meter dari perkantoran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tulangbawang Barat (Tubaba), di Tiyuh/Desa Panaragan, Kecamatan Tulangbawang Tengah.
Minibus tersebut dikemudikan oleh Buyung Subhi, aparatur sipil negara (ASN) Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Capil) Kabupaten Tubaba. Buyung ketika itu bersama rekannya satu kantor, Lukman.
"Kami sedikit kejar waktu, karena lihat jam sudah lewat pukul tujuh," ungkap Buyung Subhi dengan wartawan harianmomentum.com di lokasi kejadian, Senin (10/8/2020).
Sampai di tikungan, Buyung tak dapat mengendalikan mobilnya dan mobilnya terlempar dari jalan raya dan masuk lahan belukar.
Dalam peristiwa ini tidak ada korban jiwa. Namun, mobil milik Buyung ringsek bagian depan, kaca depan dan kaca pintu kiri dan kanan pecah, akibat terguling beberapa kali dan nyungsep di parit yang ada di bahu jalan. (*).
Laporan: Solihin.
Editor: M Furqon.
Editor: Harian Momentum