Mentan Sebut KPB Layak Diuji Coba Secara Nasional

img
Prosesi peluncuran Kartu Petani Berjaya.

MOMENTUM, Lamteng--Menteri Pertanian RI Syahrul Yasin Limpo menyebut Kartu Petani Berjaya layak diuji coba secara nasional.

Sehingga, manfaat dari program tersebut dapat dirasakan seluruh petani di Indonesia dan mengembangkan sektor pertanian.

"Kartu Petani Berjaya ini harus menjadi uji coba nasional. Karena pertanian ini adalah sektor yang paling siap dan mampu tumbuh secara nyata," sebutnya saat peluncuran KPB di Lapangan Desa Tempuran, Trimurjo Lampung Tengah, Selasa (6-10-2020).

Menurut dia, program yang ditawarkan KPB merupakan jawaban dari harapan petani. Seperti mendapatkan benih, bibit, pupuk, bantuan permodalan hingga pelatihan dan jaminan harga jual.

Terlebih lagi, di tengah kondisi pandemi corona virus disease 2019 (covid-19), pertanian merupakan sektor yany tidak terdampak.

Karena itu, Syahrul sangat mendukung program KPB yang diinisiasi Gubernur Arinal Djunaidi dan Wakil Gubernur Chusnunia Chalim.

"KPB ini sejalan dengan tagar Kementerian Pertanian RI, yakni maju, mandiri dan modern," sebutnya.

Selain itu, dia juga menyarankan perbankan untuk tidak ragu-ragu dalam menggelontorkan bantuan permodalan untuk petani.

"Saya mau tanya sama perbankan, sektor mana yang paling siap kalau bukan pertanian? Jadi saya sarankan untuk tidak ragu menggelontorkan permodalan, apalagi dijamin pak gubernur dan bupati," terangnya. (**)

Laporan/Editor: Agung DW






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos