Tujuh Tiang Listrik di Metro Roboh Diterjang Angin Kencang

img
Proses evakuasi pohon dan tiang listrik yang roboh diterjang angin kecang di Kota Metro

MOMENTUM, Metro--Tujuh tiang listrik milik PLN di Kota Metro roboh tertimpa pohon, akibat hujan deras disertai angin kencang, Senin sore (12-4-2021).

Pantauan di lapangan, lokasi terparah akibat terjangan angin kencang itu. berada pada kawasan Jalan Raya Stadion Kelurahan Tejoagung, Kecamatan Metro Timur.Di lokasi tersebut, satu batang pohon tumbang dan menimpa pagar bangunan sekolah dasar (SD) Negeri 10 Metro Timur.

Lurah Tejoagung Suparyono, selain pohon tumbang menimpa tiang listrik dan pagar gedung sekolah, ada empat rumah warga dan satu ruko yang rusak.

"Kami melakukan kroscek ke sejumlah lokasi pohon dan tiang listrik tumbang. Data sementara ada dua pohon dan tujuh tiang listrik yang tumbang akibat hujan dan angin kencang sore tadi," kata Suparyono pada Harianmomentum.com. Tidak ada korban jiwa akibat pristiwa tersebut.

Menurut dia, rata-rata  pohon yang tumbang itu sudah berusia tua, sehingga perakaranya tidak mampu menahan kencangnya terjangan angin.

"Pohon-pohon itu memang sudah tua dan rapuh. Perlu dipangkas agar tidak membahayakan," ujarnya.

"Kami sudah koordinasikan ke pihak PLN, BNPB dan Satpol-PP. Saat ini masih proses evakuasi pohon dan tiang listrik yang  tumbang itu." jelasnya. (**)

Laporan: Adipati Opie/Rio

Editor: Munizar






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos