Turunkan Angka Kemiskinan, Pemprov Luncurkan Aplikasi Simnangkis

img
Kepala Bappeda Lampung Mulyadi Irsan (kiri) saat diwawancarai.

MOMENTUM, Bandarlampung--Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung meluncurkan Aplikasi Simnangkis (Sistem Informasi Penanggulangan Kemiskinan).

Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Lampung Mulyadi Irsan mengatakan, aplikasi itu untuk membantu penanggulangan kemiskinan.

"Minimal membantu upaya pengentasan kemiskinan. Jadi mempercepat akselerasinya, supaya progresnya cepat," kata Mulyadi usai Rapat Evaluasi Penanggulangan Bencana, Kamis (17-6-2021).

Sehingga, dia berharap, melalui aplikasi tersebut akan menurunkan angka kemiskinan di Provinsi Lampung. "Jadi bagaimana tren Lampung berjaya bisa cepat diwujudkan," ujarnya.

Karena itu, dia juga mengajak, pemerintah kabupaten/kota juga bisa bergerak cepat untuk menurunkan angka kemiskinan di Lampung.

"Kita ingin di kabupaten/kota ini bisa bergerak cepat. Jadi bersinergi, koordinasi dan kolaborasi," sebutnya.

Berdasarkan rilis Badan Pusat Statistik (BPS), angka kemiskinan Lampung mencapai 12,76 persen atau sekitar 1.091.140 jiwa.

Sehingga membuat Lampung menempati urutan keempat se-Sumatera dengan angka kemiskinan terbesar dan urutan ke 23 se-Indonesia. (**)

Laporan/Editor: Agung DW






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos