MOMENTUM, Bandarlampung--Tim Penggerak PKK Provinsi Lampung terus menggalakkan program Sigera (Saatnya ikut bergerak untuk rakyat yang membutuhka).
Kali ini, program yang digagas Ketua TP PKK Lampung Riana Sari Arinal itu menyasar warga di Kelurahan Durianpayung dan Sukarame Bandarlampung, Jumat (9-7-2021).
Mereka membagokan 100 paket baham pokok dan 300 masker kain di dua lokasi tersebut.
Riana Sari bersama Sekretaris TP PKK Fitrianita Damhuri, Ketua Pokja 1 Siti Fatimah Fredy dan Anggota Salmah Badrul membagikan kepada masyarakat dari rumah ke rumah.
Selain melaksanakan baksos, Riana juga mengajak masyarakat untuk tetap disiplin dalam menerapkan protoiol kesehatan.
"Pesan saya kepada keluarga di Lampung untuk selalu menerapkan protokol kesehatan yaitu 3M (mencuci tangan, menjaga Jarak, memakai masker). Apalagi saat ini memakai masker doubel," ajaknya.
Dia juga berharap pandemi covid-19 yang berkepanjangan itu segera berakhir. Sehingga, masyarakat bisa beraktifitas seperti biasa.
Selain itu, dia berharap kegiatan Siger dapat menginspirasi berbagai komponen masyarakat untuk tetap mengedepankan solidaritas sosial antar sesama warga masyarakat, dalam bentuk kesukarelaan untuk saling membantu ditengah situasi pandemi ini. (**)
Laporan/Editor: Agung DW
Editor: Harian Momentum