Mutasi Polri, Delapan Kapolres di Lampung Diganti

img
ilustrasi.

MOMENTUM, Bandarlampung--Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo melaksanakan mutasi tehadapa 504 perwira tinggi (pati) di lingkungan Polri.

Diantaranya, 10 perwira menengah termasuk delapan Kapolres di wilayah Polda Lampung.

Mutasi perwira Polri itu diketahui dari Surat Telegram Rahasia (STR) nomor ST/1506/VII/KEP./2021 tertanggal 26 Juli 2021 yang ditandatangani Wakapolri Komjen Gatot Eddy Pramono atas nama Kapolri.

"Sehubungan dengan ref tersebut, bersama ini diberitahukan kepada Jenderal bawah Pati/Pamen Polri tersebut di bawah ini dibebaskan dari jabatan lama/dimutasikan dalam jabatan baru," tulis Gatot dalam Surat Telegram tersebut.

Delapan kapolres yang berganti yakni, Kombes Yan Budi Jaya. Kapolreta Bandarlampung selanjutnya digantikan oleh Kombes Ino Harianto.

Kapolresta Metro, AKBP Retno Prihawati diganti AKBP Yuni Iswanduri. Jabatan Kapolres Lampung Barat beralih dari AKBP Rachmat Hariadi ke AKBP Hadi Saiful Rahman yang sebelumnya menjabat Kapolres Tulangbawang Barat. 

Sedangkan, jabatan Kapolres Tulangbawang Barat akan diisi AKBP Sunhot Silalahi.

Posisi Kapolres Tulangbawang AKBP Andy Siswantoro digantikan kepada AKBP Hujra Soumena. Sementara AKBP Andy Siswantoro diberi tugas baru sebagai Wadir Samapta Polda Lampung.

Keenam yang diganti adalah AKBP Bambang Yudho Martono. Posisi Kapolres Lampung Utara akan diisi oleh AKBP Kurniawan Ismail.

Kapolres Lampung Tengah, AKBP Wawan Setiawan digantikan AKBP Oni Prasetya yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Tanggamus.

Posisi Kapolres Tanggamus akan diemban AKBP Satya Widhy Widharyadi yang sebelumnya menjabat Kasubag Gakplin Provos Propam Polri.

Sementara empat perwira menengah di Polda Lampung yang beralih tugas adalah Dirreskrimum, Kombes Muslimin Ahmad. Dia (Kombes Muslimin Ahmad) digantikan AKBP Reynold Elisa.

Kombes Muslimin Ahmad mendapat tugas baru sebagai Kasubdit II Dittipidum Bareskrim Polri. Kemudian, Wadirpamovit, AKBP Joko Bintoro dipromosikan sebagai Dirpamovit. Jabatan yang ditinggalkan diisi AKBP Hans Rachmatullah Irawan.(**)

Editor: Agus Setyawan






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos