Nasdem Tunggu SK DPP Soal Penunjukkan Wabup Lampura

img
ilustrasi.

MOMENTUM, Bandarlampung--Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Nasdem Lampung masih menunggu surat keputusan (SK) dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) terkait penunjukan Imam Syuhada sebagai kandidat Wakil Bupati Lampung Utara.

Penunjukan itu berdasarkan rekomendasi Nasdem Lampung Utara dan provinsi yang telah diserahkan ke DPP, beberapa waktu lalu.

"Kita tunggu keputusan dari DPP, SK akan turun dalam waktu dekat," ujar Sekretaris DPW Nasdem Lampung Fauzan Sibron, Selasa (21-9-2021).

Fauzan mengatakan, paska menunjuk Imam Syuhada dan SK telah diterbitkan DPP, pihak NasDem menyerahkan mekanisme pemilihan kepada DPRD Lampung Utara, baik tata tertib hingga pemilihan nantinya.

"Harapannya DPRD Lampung Utara dan Pemkab mempercepat penunjukan. Karena kekosongan bisa menghambat pembangunan, kalau ada wakil kan Konsentrasi bisa dibagi," kata Anggota DPRD Lampung itu.

Menurut Fauzan, Imam yang juga Anggota DPRD Provinsi Lampung, ditunjuk bukan tanpa alasan. Pertama Imam memiliki pengalaman sebagai legislatif, baik ditingkat Kabupaten/Kota, maupun Provinsi.

"Dia kader terbaik, asli orang sana, dan memahami karakteristik dan masalah di sana," katanya.

Selain NasDem, pengusung Pasangan Bupati dan Wakil Bupati Lampung Utara pada Pilkada 2019, yakni Partai PKS, Gerindra, dan PAN.(**)

Laporan: Ira Widya

Editor: Agus Setyawan






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos