Besok, Lampung Craft 2021 Dibuka

img
Ketua Dekranasda Provinsi Lampung Riana Sari Arinal

MOMENTUM, Bandarlampung--Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Lampung akan menggelar Lampung Craft tahun 2021. 

Acara yang baru berlangsung dua kali itu dijadwalkan di Gedung Graha Wangsa Jalan Yos Sudarso Kecamatan Bumiwaras Bandarlampung selama tiga hari. Mulai tanggal 27 hingga 29 Oktober 2021. 

Ketua Dekranasda Lampung Riana Sari Arinal mengatakan, kegiatan itu sempat tidak diadakan pada 2020, dikarenakan pandemi covid-19. Karena kasus covid-19 mulai melandai, Lampung Craft kembali digelar tahun 2021. 

"Namun kegiatan pameran produk-produk UKM Lampung ini tetap menerapkan protokol kesehatan. Baik saat acara pembukaan atau berlangsungnya pameran," terangnya.

Berdasarkan hasil rapat rapat pemantapan panitia yang dipimpin Wakil Ketua Dekranasda Mamiyani Fahrizal, didampingi Sekretaris Rusdiyana Dewi Adi, Lampung Craft 2021 akan dibuka Gubernur Arinal Djunaidi pada Rabu (26-10-2021) besok siang.

Sebelum dibuka, dalam kegiatan itu akan ditayangkan video Soft Opening Galeri Dekranasda di Dermaga Eksekutif Pelabuhan Bakauheni dilanjutkan dengan pembukaan secara resmi oleh Gubernur Lampung yang akan ditandai dengan pengguntingan pita.

Rusdiyana menjelaskan, tuan rumah Lampung Craft 2021 adalah Kabupaten Tanggamus. Karena itu, nuansa pembukaan acara banyak mengangkat budaya dari Tanggamus. Termasuk penyambutan kedatangan Gubernur dan rombongan akan disambut dengan arakan adat Pincak Khakot dengan diiringi musik rebana. 

Kemudian pada seremonial Pembukaan Lampung Craft dilakukan dengan prosesi pemukulan rebana Tanggamus.

Rusdiyana menjelaskan, sebelum pembukaan acara, dilakukan talkshow dengan Tema "Peningkatan Daya Saing Usaha". Kegiatan talkshow peningkatan daya saing usaha dengan narasumber Penggiat Pariwisata Lampung dan PT Pegadaian untuk sosialisasi dukungan pegadaian. 

"Lalu pada malam hari ada Penampilan Fashion Show oleh Desainer APPMI. Pada pembukaan Lampung Craft akan ada Launching Majestik Tanggamus. Launching lagu Najestik Tanggamus dan tarian dengan menari bersama Ketua Dekranasda Provinsi bersama Bupati Tanggamus dan Ketua Dekranaada Kabupaten/Kota.

Kemudian pada hari kedua, 28 Oktober, banyak penampilan antara lain; Penanyangan Video Promosi Pariwisata dan Ekraf Tanggamus Tanggamus, Games Interaktif dan bagi-bagi hadiah. 

Demo Kerajinan KhasTanggamus dan Pengenalan Produk kerajinan Khas Tanggamus. Penampilan Fashion Show oleh Dekranasda Kab Tanggamus.

"Siang harinya, ada Talkshow dengan Tema Pemulihan Ekonomi Indonesia Dengan Penguatan Peran Serta UMKM Sebagai Penggerak Ekonomi Nasional. Dilanjutkan Penandatangan Nota Kesepahaman/Kerjasama (MoU)," jelasnya.

Pada hari ketiga, 29 Oktober ada Kejuaraan Barista Lampung "AEROPRESS CONTEST". Berbagai hiburan dan tarian.

Lampung Craft 2021 menyediakan 46 stan dan semua sudah terisi. Selain diisi oleh Dekranasda Provinsi dan Kabupaten/Kota, stan diisi oleh para perajin di Lampung dan luar daerah. (**)

Editor: Agung DW






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos