Metro Prioritas Pembangunan SDM, Tingkatkan Mutu Pendidikan dan Kesehatan

img
Walikota Metro, Wahdi Siradjuddin.

MOMENTUM, Metro--Pemerintah Kota (Pemkot) Metro memprioritaskan pembangunan pada bidang sumber daya manusia (SDM) dengan meningkatkan kualitas pendidikan dan kesehatan.

"Pertama nonfisik ya, yaitu pembangunan dan peningkatan kualitas SDM. Dimulai dari pendidikan dan kesehatan," kata Walikota Metro, Wahdi Siradjuddin pada Harianmomentum.com, Selasa (25-1-2022).

Menurut dia, pembangunan bidang pendidikan yaitu dengan meningkatkan kualitas pendidikan di Kota Metro. Begitupun, dengan sektor kesehatan yang juga berpengaruh pada kesejahteraan masyarakat.

"Bidang pendidikan ini berpengaruh pada pembangunan SDM. Karena itu mutu dan kualitas pendidikan harus terus ditingkatkan. Kemudian kita juga ada 15 perguruan tinggi. Apalagi jika terwujud rumah sakit pendidikan utama fakultas kedokteran. Untuk kesehayan UHC kita sudah naik dari angka 82 menjadi 95,76 persen," ujarnya.

Yang tidak kalah penting, lanjut Wahdi, yaitu pembangunan infrastruktur. Sebab, bidang ini merupakan salah satu faktor yang berpengaruh pada kesejahteraan masyarakat.

"Pembangunan infastruktur juga penting. Tapi pembangunanya sesuai dengan apa yang dibutuhkan oleh masyarakat. Ini harus dilakukan secara gotong royong. Tidak mungkin hanya pemerintah. Masyarakat juga harus berperan dalam merawatnya," paparnya.

Wahdi menambahkan, Pemkot Metro saat ini tengah berupaya untuk meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD). Hal ini agar prioritas pembangunan tersebut bisa direalisasikan.

"Kita juga tengah upayakan peningkatan PAD Metro. Penekanan kita adalah pendapatan karena mulai kita bisa lakukan perencanaan, pelaksanaan, evaluasi pembangunan dan lainya," tambahnya.(**)






Editor: Munizar





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos