Lima Kasus Varian Omicron Ditemukan di Lampung

img
Kepala Dinas Kesehatan Lampung Reihana

MOMENTUM, Bandarlampung--Dinas Kesehatan Lampung menemukan adanya lima kasus varian omicron covid-19.

Kepala Dinas Kesehatan Lampung Reihana mengatakan, hal itu terungkap setelah adanya surat pemberitahuan dari Litbangkes Kementerian Kesehatan.

"Betul, surat baru diterima kemarin dari Litbangkes," ujar Reihana saat dikonfirmasi, Jumat (4-2-2022).

Dia menekankan, untuk menyelesaikan pandemi covid-19 diperlukan kerjasama dari semua pihak terkait. Terlebih setelah ditemukannya lima kasus omicron.

Reihana juga menjelaskan, pandemi Covid-19 di Lampung sampai dengan tanggal 3 Februari 2022 sudah terlihat trend kenaikan kasus dalam satu pekan terakhir.

Meski demikian, Reihana mengingatkan, agar peningkatan kasus baru itu juga perlu disikapi dengan positif. Sebab, itu merupakan kinerja dari petugas di lapangan yang melakukan skrining secara aktif. 

Termasuk skrining terhadap Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di satuan pendidikan sebagai upaya untuk menekan penularan dan segera dilakukan tatalaksana (isolasi dan karantina).

"Tapi kita semua tidak usah panik, dengan membentengi diri kita dengan. Dengan penerapan kesehatan yang ketat, insya Allah kita semua terhindar dari varian omicron. Jaga imun dan iman kita," ajaknya. (**)









Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos