Ditinggal Mudik, Toko Keramik di Metro Terbakar

img
Bangunan toko keramik di Kota Metro terbakar.

MOMENTUM, Metro--Toko keramik yang berada di Jalan Dewi Sartika, Kelurahan Banjarsari, Kecamatan Metro Utara hangus dilahap si jago merah saat ditinggal mudik pemiliknya.

Kejadian tersebut terjadi pada Kamis 5 Mei 2022 sekira pukul  23.30 WIB. Saat kejadian berlangsung sang pemilik masih berada di luar kota sehingga api tidak terkendali. 

Kabid Damkar Kota Metro, Heriyanto mengatakan, setelah mendapat laporan bahwa terjadi kebakaran di daerah Metro Utara pihaknya langsung menerjunkan tim untuk memadamkan api. 

"Kami dibantu juga oleh warga sekitar. Dalam upaya ini kami menerjunkan empat unit mobil damkar sehingga api dapat dijinakkan," kata dia, Jumat (6-5-2022).

Dia menyebut, kebakaran tersebut diduga bermula karena konsleting listrik dari dalam toko keramik tersebut. 

"Perkiraan di lapangan dan dugaan sementara api berasal dari konsleting listrik. Namun, untuk lebih detailnya kami masih menunggu hasil penyelidikan dari kepolisian," ungkapnya. 

Terpisah, Wakil Walikota Metro, Qomaru Zaman mengimbau masyarakat untuk tetap waspada dan bisa mendeteksi dini akan terjadinya korsleting arus listrik. 

"Saya meminta masyarakat untuk bisa mendeteksi kabel-kabel listrik untuk diganti. Karena beberapa peristiwa terjadi dikarenakan konsleting listrik. Kemudian penumpukan steker listrik juga harus diwaspadai juga karena beban berat terjadi di situ. Intinya kita waspada dan berhati-hati, apalagi saat akan di tinggal mudik," ungkapnya. 

Sementara, kerugian akibat kebakaran yang menghanguskan toko keramik tersebut belum bisa ditafsirkan. Namun, akibat peristiwa tersebut 95 persen toko tersebut hangus terbakar.(**)






Editor: Agus Setyawan





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos