Di Metro Belum Ditemukan Kasus Covid-19 Varian BA.4 dan BA.5

img
ilustrasi/ist

MOMENTUM, Metro--Pemerintah Kota  Metro mengklaim hingga saat ini belum ditemukan adanya kasus covid-19 subvarian BA.4 dan BA.5. 

Kepala Dinas Kesehatan Kota Metro Erla Andrianti mengatakan, sejak status PPKM level 1 di kota setemapt  belum pernah ada penambahan pasien terkonfirmasi positif covid-19. 

"Belum ada, untuk varian baru kita masih nihil. Bahkan, bulan Mei kemarin kita tidak ada kasus terkonfirmasi covid-19," kata  Eral, Senin (20-6-3022).

Dia menjelaskan, untuk mengidentifikasi covid-19 varian baru itu, perlu dilakukan uji lab terhadap pasien terkonfirmasi positif.

"Nah, kalau tidak ada yang terkonfirmasi positif, kita belum bisa mengidentifikasi varian baru. Bahkan, di RSUD Ahmad Yani juga tidak menangani kasus pasien terkonfirmasi positif," ungkapnya.

Meski demikian, dia mengimbau masyarakat tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan dan mengikuti vaksinasi lengkap. 

"Pada dasarnya tetap penerapan protokol kesehatan dari masyarakat itu sendiri yang menjadi kunci untuk mencegah penularan. Nah, untuk vaksinasi kita kejar dalam vaksin booster untuk memperkuat sistem kekebalan tubuh untuk melawan virus covid-19," jelasnya.(**)






Editor: Munizar





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos