Sudin Serap Aspirasi Pembangunan di Kabupaten Tulangbawang

img
Ketua Komisi IV DPR RI Sudin menyerap aspirasi pembangunan di Kabupaten Tulangbawang dalam agenda reses masa persidangan VI tahun 2021-2022

MOMENTUM, Menggala--Komisi IV DPRD RI akan berupaya maksimal mendorong peningkatan pencapaian program pembangunan di Kabupaten Tulangbawang, khsusnya di bidang pertanian dan perikanan.

Hal tersebut disampaikan Ketua Komisi IV DPR RI Sudin kunjungan kerja ke Kabupaten Tulangbawang, Selasa (12-2-2022). Kunker dalam agenda reses masa persidangan VI tahun 2021-2022 itu berlangsung di Gedung Serba Guna Kantor Pemkab Tulangbawang.

"Kunker dalam rangka reses ini bertujuan menyerap aspirasi pembangunan dari masyarakat dan pemerintah Kabupaten Tulangbawang," kata Sudin.

Menurut dia, Kabupaten Tulangbawang punya potensi besar dalam bidang pertanian dan perikanan. Untuk memaksimalkan pengembangan potensi tersebut, tentunya diperlukan dukungan dari pemerintah pusat.

"Kami (Komisi IV DPR RI, akan terus berupaya memperjuangkan aspirasi masyarakat Tulangbawang untuk mengoptimalkan upaya pengembangan potensi pembangunan, terutama di bidang pertanian dan perikanan," tegasnya.

Sebelumnya, kepada Ketua Komisi IV DPR RI, Bupati Tulangbawang Winarti memaparkan berbagai potensi pembangunan dan kendala yang dihadapi dalam melaksanakan program pembangunan.

"Pemkab Tulangbawang tentu akan terus mendukung berbagai program pembangunan dari pemerintah pusat. Namun, kami berharap, Komisi IV DPR RI dapat memperjuangkan berbagai aspirasi masyarakat, kepada pemerintah pusat untuk lebih memaksimalkan pencapain program pembangunan di Kabupaten Tulangbawang," kata bupati. (**)






Editor: Munizar





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos