Petakan Potensi Perikanan, Gubernur Ajak Kepala Daerah Menyisir Laut Lampung

img
Suasana konsultasi publik rancangan RPJMD 2019-2024.

Harianmomentum.com--Gubernur Arinal Djunaidi akan melakukan pemetaan potensi perikanan di Provinsi Lampung bersama seluruh kepala daerah, kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan pihak terkait.

Bahkan, Arinal meminta Danlanal Lampung Kolonel Laun Albertus Agung Priyo S untuk menyiapkan kapal yang akan digunakan saat pemetaan potensi laut.

"Saya ingin mengajak kepala daerah, kepala dinas dan badan untuk melakukan pemetaan potensi perikanan," jelas Arinal, Kamis (4-7-2019).

Dia juga mengajak untuk menyisir laut di Lampung sembari melakukan pemetaan. "Jadi kalau di atas kapal kan tidak ada yang bisa ke luar. Kalau ke luar langsung nyemplung laut," ucapnya.

Menanggapi hal itu, Sekretaris Provinsi (Sekprov) Lampung Fahrizal Darminto mengatakan Arinal ingin berkoordinasi secara intensif dengan kepala daerah dan pejabat di lingkup setempat.

Sehingga, gubernur sengaja untuk menyewa kapal laut tempat melakukan pemetaan potensi perikanan.

"Pertama pak gubernur ingin lebih fokus melakukan koordinasi. Jadi beliau bercanda, kalau ada yang ke luar langsung nyemplung laut," jelasnya.

Selain itu, Fahrizal menyebutkan dalam melakukan pemetaan, sekaligus memperkenalkan potensi kelautan yang ada di Lampung.

"Karena kan, ada yang tidak memiliki laut. Seperti Metro dan Lampung Utara. Jadi kita kenalkan, ini lho potensi laut kita," sebutnya. (adw)






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos