Guru SD dan SMP di Tanggamus Mengikuti Diklat Smart Parenting

img
Diklat Smart Parenting di Gisting, Tanggamus. Foto. Glh.

MOMENTUM, Gisting--Dua ratus guru sekolah dasar (SD) dan sekolah menengah pertama (SMP) di Kabupaten Tanggamus mengikuti Pendidikan dan Latihan (Diklat) Smart Parenting di GSG Pekon Gisting, Kecamatan Gisting, Kamis (24-10-2019).

Kegiatan ini merupakan kerja sama Badan Khusus Perempuan PGRI Tanggamus dan Global Potensi. Dibuka Staf Ahli Bupati Tanggamus Muhaimin Sastranegara. 

Ketua Badan Khusus Perempuan PGRI Tanggamus Umi Kulsum mengatakan, tujuan diklat sesuai tema yakni Peningkatan Komptensi Guru dalam mengintegrasikan potensi genetik siswa pada pembelajaran. 

"Tujuan dari diklat ini agar bagaimana guru mentransfer ilmu sesuai potensi genetik siswa terhadap pembelajaran,  dan dalam menyampaikan materi pembelajaran kemurid harus dengan cara menyenangkan. Jika guru sudah tahu potensi genetik siswa maka tugas selanjutnya adalah terus melakukan pembinaan sehingga tetap berprestasi," ujar Umi Kulsum. 

Inti dari diklat ini adalah agar pembelajaran mudah diserap oleh siswa. "Kegiatan ini diikuti 200 guru perempuan yang terdiri dari jenjang SD dan SMP. Pelaksanaannya selama tiga hari dengan narasumber Astriana Kibtiyab dan Munawar, dari Malang," kata dia.

Sementara Muhaimin Sastranegara, yang mewakili Bupati Tanggamus Dewi Handajani, mengatakan, kegiatan ini turut serta membantu pemerintah dalam mempercepat peningkatan kualitas pendidikan, sekaligus peningkatan kompetensi guru.

"Setiap anak terlahir unik, sejatinya tidak ada anak yang bodoh, karena setiap anak memiliki potensi bakat dan karakter masing-masing. Hanya saja, lingkungan di mana mereka dibesarkan akan mempengaruhi performa kecerdasannya kelak," ujarnya.

Sementara, Direktur Global Potensi, Yeni Ernani mengatakan bahwa setiap anak punya genetik bawaan lahir dan setiap anak pasti  berbeda. 

"Penting mengetahui genetik anak sehingga guru memperlakukan anak didik sesuai potensi atau bakat genetiknya, ini agar kemampuan anak dapat terksplore dengan maksimal," ujarnya.(glh/jal).






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos