Jemaah Umrah Lamtim Catat Sejarah

img
Bupati Lampung Timur Zaiful Bokhari melepas perserta program umrah gratsi ke tanah suci Mekah

MOMENTUM, Sukadana--Bupati Lampung Timur (Lamtim) melepas 213 peserta program umrah gratis ke tanah Suci Mekah. Kegiatan tersebut berlangsung di Gedung Pusiban kantor pemkab setempat, Rabu (27-11-2019).

Keberangkatan jemaah umrah Kabupaten Lamtim itu mencatatkan sejarah pertama dimulainya penerbangan langsung dari Bandara Raden Inten II ke Jedah, Arab Saudi tanpa harus transit lagi di Jakarta. 

Bupati mengatakan, umrah gratis merupakan program rutin tiap tahun yang sumberdananya dialokasikan dalam anggaran pendapatan belanja daerah.

"Umrah gratis ini bagian dari program wisata religi sebagai bentuk apresiasi Pemkab Lampung Timur kepada masyarakat yang dinilai memberikan konstribusi positif dalam pembangunan bidang keagamaan," kata bupati.     

Bupati berharap, seluruh jemaah umrah dapat memanfaatkan kesempatan tersebut dengan baik.          

"Jaga kesehatan, fokus pada ibadah. Jangan lupa doakan agar pelaksanaan program pembangunan di Kabupaten Lampung Timur senantiasa diberi keberkahan oleh Allah Subhanhu Watalla, sihingga kita bisa mencapai sukses program pembangunan mewujudkan kesejahteraan masyarakat," harapnya. (rif)






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos