Antisipasi Corona, Pegawai dan Wartawan Dicek Suhu Tubuh di Kantor Gubernur

img
Pengecekan suhu tubuh menggunakan alat thermometer infrared.

MOMENTUM, Bandarlampung--Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung mulai mengantisipasi terhadap penyebaran virus corona atau covid-19, Senin (16-3-2020).

Berdasarkan pantauan harianmomentum.com, ada petugas dari Dinas Kesehatan Lampung yang mengecek suhu tubuh dengan alat thermometer infrared di Kantor Gubernur Lampung.

Sejumlah pejabat, staf hingga wartawan yang hendak meliput hasil rapat koordinasi Gubernur Arinal Djunaidi bersama stakeholder terkait.

"Tadi kepala dinas yang ikut rapat juga dicek suhu tubuhnya. Di bawah 38 derajat celcius aman," kata petugas tersebut.

Selain dicek suhu, petugas juga menyiapkan hand sanitizer atau cairan pembersih tangan. Pegawai yang hendak masuk ke ruang rapat diwajibkan menggunakan hand sanitizer.

Hingga pukul 11.30 WIB, rapat terkait antisipasi virus corona sedang berlangsung. (**)

Laporan/Editor: Agung DW






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos