MOMENTUM, Bandarlampung--Lampung menempati urutan pertama sebagai provinsi dengan risiko rendah dalam penyebaran corona virus disease 2019 (covid-19).
Berdasarkan data yang perkembangan covid-19, Senin (29-6-2020), Lampung mendapat skor 2,76 dengan status sebagai provinsi terdampak.
Sedangkan dalam data itu, Lampung Timur dan Mesuji mendapat penilaian baik sekali, karena tidak termasuk daerah terdampak covid-19.
Sementara Tulangbawang, Waykanan, Tulangbawang Barat dan Metro saat ini berstatus sebagai daerah tidak ada kasus covid-19 serta mendapat nilai baik.
Untuk Kabupaten Pesawatran, Lampung Tengah, Pesisir Barat, Tanggamus, Lampung selatan, Lampung Barat, Pringsewu dan Lampung Utara juga mendapat nilai baik berstatus sebagai daerah dengan resiko rendah.
Kemudian khusus Kota Bandarlampung saat ini masih berstatus daerah dengan resiko sedang terhadap penyebaran covid-19. Tetapi mendapat nilai baik.
Sementara, Kepala Dinas Kesehatan Lampung Reihana menyebutkan data tersebut dari Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Pusat.
"Iya benar, itu data dari Tim Gugus Tugas Pusat," ujar Reihana kepada harianmomentum.com, Senin (29-6-2020) malam.
Meski demikian, Reihana selalu mengingatkan masyarakat untuk tetap mengedepankan protokol kesehatan dalam kehidupan sehari-hari. "Yang paling penting itu harus patuh menjalani protokol kesehatan. Seperti cuci tangan, pakai masker dan menjaga jarak fisik," jelas Reihana.
Dia meyakini jika protokol kesehatan dipatuhi, maka pandemi covid-19 bisa dilalui. Karena itu, penerapan protokol kesehatan tidak dianggap sepele.
"Sebenarnya pemutusan rantai covid-19 itu sulit, karena tidak mematuhi protokol kesehatan. Tapi kalau tiga itu, dilakukan maka insya Allah kita bisa melalui pandemi covid-19 ini," tuturnya. (**)
Laporan/Editor: Agung DW
Editor: Harian Momentum