Sejumlah Fasilitas Umum di Pringsewu Kembali Disemprot Disinfektan

img
Polres Pringsewu bersama TNI dan BPBD kembali menyemprotkan cairan disinfektan. Foto. Lis.

MOMENTUM, Pringsewu--Sejumlah fasilitas umum di Kabupaten Pringsewu kembali disemprot cairan disinfektan untuk memutus mata rantai penyebaran virus Corona atau Covid-19. 

Penyemprotan dilakukan aparat gabungan dari kepolisian, tentara, dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD).

Kegiatan yang berlangsung pada Kamis (17-9-2020) itu, petugas gabungan menerjunkan dua unit kendaraan pemadam kebarakan (damkar) milik BPBD Pringsewu.

Sasaran penyemptoran diantaranya Swalayan MM Sidoharjo, RS Mitra Husada, Mall Candra, Pasar Induk Pringsewu, perkantoran Bank BRI, Makoramil, Mapolsek, Mapolres dan pendopo Pringsewu. 

Kasat Lantas Polres Pringsewu Iptu Martoyo, mewakili Kapolres AKBP Hamid Andri Soemantri, menuturkan TNI, Polri dan pemerintah daerah berkomitmen untuk terus mendukung upaya pemerintah dalam hal penanggulangan dan pencegahan penyebaran virus Corona.

“Salah satu wujud komitmen tersebut diantaranya melakukan penyemprotan cairan disinfektan kesejumlah sarana publik," jelas Martoyo yang memimpin penyemprotan.

Dia mengharapkan, dengan adanya penyemprotan cairan disinfektan ini dapat mengantisipasi atau meminimalkan penyebaran virus Corona khususnya di wilayah Kabupaten Pringsewu. (*).

Laporan: Sulistyo.

Editor: M Furqon.






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos