KKP Panjang Rapid Test Antigen Gratis untuk Sopir Angkutan Logistik

img
Ilustrasi rapid test. Foto: Ist.

MOMENTUM, Bandarlampung--Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Kelas II Panjang, Bandarlampung, akan memberikan pelayanan rapid test antigen gratis kepada para pengemudi dan kondektur angkutan logistik yang akan ke Pulau Jawa.

Kepala KKP Kelas II Panjang, Marjunet Danoe mengatakan layanan tersebut dilakukan di kantor KKP di Jalan Soekarno-Hatta pada Rabu mendatang.

"Cukup membawa KTP (kartu tanda penduduk) serta SIM (surat izin mengemudi), sebagai bukti pengemudi dan kondektur angkutan logistik," kata Marjunet, Selasa (22-12-2020).

Menurut dia, layanan itu diberikan guna mengurangi penumpukan antrean rapid test di Pelabuhan ASDP Bakauheni. Juga, untuk menekan penyebaran Covid-19.

Dia menerangkan, alat rapid test antigen tersebut dari pemerintah pusat. "Jumlahnya cukup untuk melayani kebutuhan kru angkutan logistik," ujarnya.

Pelaksaan rapid test, kata dia, KKP Kelas II Panjang akan dibantu pegawai Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Lampung serta Dinkes Lampung Selatan.

"Demi kesehatan bersama, para pengemudi serta kondektur kendaraan logistik, diminta melengkapi diri sebelum melakukan perjalanan," imbaunya. (**)

Laporan: Vino Anggi Wijaya

Editor: M Furqon.






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos