MOMENTUM, Bandarlampung--Partai Keadilan Sejahtera (PKS)
Provinsi Lampung menunjukkan dukungannya terhadap Palestina yang kini sedang diperangi
oleh Israel.
Dukungan tersebut salah satunya melalui penggunaan syal Palestina
saat berlangsungnya halal bihalal secara virtual atau dalam jaringan (daring).
Kegiatan yang diikuti oleh jajaran pengurus dan seluruh
pimpinan Dewan Pengurus Tingkat Daerah (DPTD) PKS se-Provinsi Lampung itu
digelar pada Minggu (23-5-2021).
Mufti mengatakan, yang dilakukan Israel terhadap Palestina adalah
bentuk penjajahan. Padahal semestinya penjajahan diatas dunia harus dihapuskan
karena tidak sesuai dengan peri kemanusiaan dan peri keadilan, sesuai dengan
pembukaan Undang-Undang Dasar Republik Indonesia.
Karena itu Mufti mengajak semua anggota PKS dan masyarakat
Lampung untuk peduli dengan Palestina. Menurut dia, untuk peduli dengan
Palestina tidak harus menjadi muslim, karena itu berkaitan dengan rasa
kemanusiaan.
“Mari kita berikan dukungan moril pada saudara-saudara kita
di Palestina. Saya bersama teman-teman yang lain saat ini menggunakan syal Palestina
sebagai bentuk dukungan,” kata Mufti melalui siaran pers yang diterima
harianmomentum.com, Senin (24-5-2021).
Lebih lanjut Mufti menyatakan bahwa dukungan tersebut bukan
semata-mata dengan syal saja, tapi juga dengan doa.
“Untuk itu mari kita senantiasa mendoakan saudara-saudara
kita di Palestina agar secepatnya lepas dari penjajahan Israel,” serunya.
Melalui momentum halal bihalal, Mufti Salim juga menghaturkan
permohonan maaf atas kesalahan yang terjadi selama berinteraksi.
“Melalui momen halal bihalal mari kita semua benar-benar
saling memaafkan dan mengikhlaskan dari lubuk hati yang paling dalam. Semoga kita bisa lebih baik lagi dalam
bergandengan tangan mengisi pembangunan di Provisni Lampung dengan kebaikan dan
kebermanfaatan,” kata Mufti Salim.(rls)
Editor: Agung Chandra Widi
Editor: Harian Momentum