DPD KNPI Pesibar Gelar Vaksinasi di Puskesmas Krui

img
Sosialisasi pelaksanaan vaksinasi covid-19 oleh DPD KNPI Pesibar./ist

MOMENTUM, Krui--Dewan Pimpinan Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPD KNPI) Kabupaten Pesisir Barat (Pesibar) akan menyelenggarakan vaksinasi Covid-19 di Puskesmas Krui, Senin (6-9-2021). 

“Vaksinasi covid-19 dilaksanakan secara gratis bagi masyarakat,” kata Wakil Ketua Bidang Kesehatan Apt. Bagus Heru Pradigdo, S.si kepada harianmomentum.com, Minggu (5-9).

Bagus menjelaskan, vaksinasi covid-19 dilaksanakn secara gratis, bekerjasama dengan Dinas Kesehatan (Dinkes) Pesibar melalui UPT Puskesmas Krui.

“Pelaksanaannya mulai pukul 08:00 WIB hingga selesai, vaksinasi hanya untuk 18 tahun ke atas dan dosisi pertama, syaratnya dengan membawa fotocopy KTP serta nomor HP,” jelasnya.

Menurut dia, kegiatan tersebut sebagai bentuk partisipasi KNPI membantu pemerintah dalam percepatan program vaksinasi sebagai upaya mengendalikan penyebaran covid-19.

“Ini merupakan bentuk kolaborasi KNPI pesibar dengan pemerintah daerah dalam memutus rantai penularan covid-19 di pesibar,” kata Bagus.

Ia menuturkan, program vaksinasi memerlukan kolaborasi berbagai pihak untuk mempercepar tercapainya target terbentuknya herd immunity (kekebalan).

“Kita berharap program vaksinasi ini selesai secara nasional, sehingga aktivitas kita juga normal kembali, ekonomi kita juga segera bangkit dan pulih,” ujar Bagus.

Ia juga mengajak kepada para pemuda untuk terus giat mensosialisasikan imbauan pemerintah terkait protokol kesehatan.

"Mari kita sama-sama membantu pemerintah dalam mengedukasi masyarakat untuk terus menerapkan protokol kesehatan agar kita semua aman dari virus ini,“ pungkasnya.(**)

Laporan: Agung Sutrisno

Editor: Agus Setyawan






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos