Stok Blanko e-KTP di Pesawaran Cukup untuk Setahun

img
Pelayanan perekaman data e-KTP di Kantor Disdukcapil Kabupaten Pesawaran

MOMENTUM, Gedongtataan--Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Pesawaran menjamin ketersediaan blanko KTP Elektronik untuk memenuhi kebutuhan selama setahun.

Kepala Bidang Pendaftaran Penduduk pada Disdukcapil Kabupaten Pesawaran Bunyamin mengatakan, saat ini stok blanko e-KTP mencapai lebih kurang 3.500 lembar. 

"Kalau untuk ketersediaan blanko kita jamin cukup untuk tahun 2022 ini. Sekarang stok ada sekitar 3.500 blanko," kata Bunyamin, Kamis (6-1-2022).

Dia menambahkan, ketersediaan blanko sebenarnya tidak disalurkan oleh pemerintah pusat sekali dalam setahun, namun tergantung permintaan dan kebutuhan masing-masih daerah.

"Jadi blanko ini sebenarnya tidak didrop untuk setahun, tapi kalau misalkan ketersediaan menipis, kita minta lagi ke pusat. Nah, kalau dilihat dari ketersediaan blanko saat ini,  ya Insyaallah cukup sampai ketemu lagi di Januari tahun depan," ungkapnya.

Bunyamin menuturkan, pendataan kependudukan melalui e-KTP saat ini terfokus pada penduduk dengan usai muda, atau usia pemilih pemula.

"Saat ini arahan pusat juga untuk konsentrasi pada pemilih pemula. Jadi kita melakukan upaya-upaya untuk menjaring anak-anak yang nantinya bakal jadi pemilih pemula. Ya, salah satunya melalui sistem jemput bola ke sekolah-sekolah," jelasnya. 

Selama setahun terakhir, Bunyamin menyebut perekaman data e- KTP  mencapai 98 persen dari total jumlah penduduk wajib KTP di kabupaten setempat. (**)

Laporan: Rifat Arif

Editor: munizar






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos