Dua Kampung Dijabat Pj, Camat Seputihmataram Harap Pilkakam Aman, Damai dan Kondusif

img
Sertijab Kakam di Kecamatan Seputihraman Lamteng.

MOMENTUM, Seputihraman--Dua Kepala Kampung (Kakam) telah resmi diisi oleh Penjabat (Pj) dari pihak Kecamatan Seputihmataram. Serah terima jabatan (Sertijab) sudah dilaksanakan di kantor kampung masing-masing pada Senin 25 April 2022.

Untuk kampung yang mengikuti Pemilihan Kepala Kampung (Pilkakam) serentak, ada dua kampung yaitu Kampung Qurnia Mataram dan Kampung Wirata Agung. 

Di Kampung Qurnia Mataram sertijab dilakukan antara Kakam lama Karyanto kepada Pj Kakam Ahmad Zaini, S.E. Selanjutnya, Kampung Wirata Agung sertijab dilakukan oleh Kakam lama Kadek Warta kepada Pj I Wayan Sujana.

Camat Seputihmataram Ahmad Zaini mengatakan bahwa ada kampung yang mengikuti Pilkakam serentak di Kecamatan Seputihmataram ini. Saat ini, kedua kampung sudah dijabat oleh Pj dari kecamatan.

"Hari ini sudah dilakukan sartijab di dua kampung, hal itu dikarenakan masa jabatan Kakam di dua kampung sudah berakhir. Selanjut, dua kampung ini akan mengikuti Pilkakam serentak di tahun ini," ujar Zaini--apaan akrab Camat Seputihmataram--.

Zaini berharap Pilkakam serentak di dua kampung ini, nantinya berjalan aman, damai, tertib dan kondusif. Serta dapat menghasilkan pemimpin yang bisa membawa perubahan di dua kampung ini, menjadi kampung yang terbaik se-Lamteng. (*)






Editor: Agus Setyawan





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos