MOMENTUM, Bandarlampung -- Ketua Umum KONI Provinsi Lampung, Taufik Hidayat, menerima audiensi Pimpinan Wilayah (PW) Pagar Nusa Lampung dalam rangka memperkuat sinergi dan kerja sama pembinaan olahraga pencak silat, Rabu (28-1-2026).
Audiensi tersebut membahas kolaborasi pembinaan atlet, pengembangan prestasi pencak silat, serta rencana pelaksanaan Konferensi Wilayah (Konferwil) IV Pagar Nusa Lampung yang akan digelar pada 10 Februari 2026.
Taufik Hidayat menyambut baik pertemuan tersebut dan menyatakan dukungan KONI Provinsi Lampung terhadap langkah strategis PW Pagar Nusa Lampung dalam memajukan olahraga pencak silat di Lampung. (**)
Editor: Muhammad Furqon
